Bolatimes.com - Legenda sepak bola Brasil, Ronaldinho, baru saja ditangkap kepolisian Paraguay bersama sang kakak akibat dugaan memalsukan paspor pada Rabu (4/3/2020) lalu. Alhasil, ia pun kini meringkuk di sel polisi yang terletak di ibukota negara, Asuncion.
Setelah resmi ditahan, foto Ronaldinho sebagai tahanan beredar luas di media sosial. Menariknya tak ada rupa sedih, pria 39 tahun itu justru tampil dengan senyuman khasnya di depan kamera.
Adalah seorang jurnalis bernama Hernan Rodriguez yang pertama kali mengunggah foto Ronaldinho saat ditahan melalui akun Twitter pribadinya @HernanRSotelo. Dengan setelan kaus singlet, celana pendek hitam, dan sandal berwana hitam, eks bintang Barcelona itu terlihat lusuh.
Baca Juga:
Kalau Bukan karena Hal Ini, Raffi Ahmad Mungkin Jadi Kiper Persib Bandung
Selain itu, Ronaldinho juga nampak melakukan aktivitas layaknya seorang tahanan. Ia turut membantu pegawai penjara seperti melakukan sebuah pekerjaan kasar.
Ronaldinho pun kini sedang menunggu hasil sidang yang sudah ia jalani pada Senin (9/3/2020) waktu setempat. Selama menunggu, ia tidak diperkenankan meninggalkan Paraguay.
''Ronaldinho dan kakaknya telah dibebaskan, jadi mereka bisa kembali beraktivitas," kata pengacara Ronaldinho, Adolfo Marin, dilansir dari BBC.
Baca Juga:
Usai 'Lecehkan' Suporter Wanita, Komentator Liga 1 Ini Minta Maaf
''Namun, dia akan tetap berada di Paraguay guna mengikuti prosedur hukum sebagaimana hakim tetap membuka kasus ini. Kami yakin dia tidak melakukan tindakan kriminal,'' imbuhnya.
Kedatangan Ronaldinho sendiri ke Paraguay berdasarkan undangan dari seorang pemilik kasino bernama Nelson Belotti. Ia dijadwalkan menghadiri sejumlah acara, antara lain berjumpa dengan fans serta pejabat tinggi di negara tersebut.
Sementara itu, Ronaldinho sendiri sudah tak memiliki paspor Brasil sejak 2018. Eks bintang Barcelona itu dijatuhi hukuman usai membangun jebakan ikan secara ilegal di kompleks cagar alam Danau Guaiba pada 2015.
Baca Juga:
Link Live Streaming PSM Makassar Vs Kaya Iloilo FC, Kick Off 15.30 WIB
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Hasil UCL: FC Barcelona Mirip Manchester United tapi Beda Nasib Saja
-
Joao Felix Tak Hormati Atletico Madrid dan Sindir Diego Simeone? Striker FC Barcelona Bicara soal Selebrasinya
-
Bentrok Suporter vs Polisi Brasil, Lupakan Lionel Messi, Sokok Ini Jadi Pahlawan Argentina
-
Hasil dan Jadwal Piala Dunia U-17: Maroko Menang Dramatis, Argentina Pesta Gol, Dua Tiket Tersisa
-
Gavi Menangis Saat Spanyol vs Georgia, RFEF Konfirmasi Bintang Barcelona Cedera Serius
-
Gareth Southgate Ingin Bawa Inggris Jadi Nomor Satu di Dunia, Kudeta Perancis dan Argentina!
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter