Bolatimes.com - Gelandang Timnas Italia, Marco Verratti resmi meneken kontrak jangka panjang dengan klubnya, Paris Saint-Germain (PSG). Ihwal perpanjangan kontrak Verratti ini dikonfirmasi laman resmi PSG, Kamis (31/10/2019).
Verratti telah memperkuat panji PSG sejak 2012 silam pasca meninggalkan klub Italia, Pescara. Sang gelandang sentral saat itu baru berusia 19 tahun.
Verrati sendiri sebelumnya memiliki kontrak yang mengikatnya di PSG sampai 2021. Namun, pemilik 36 caps bersama Timnas Italia itu kini resmi meneken kontrak baru yang baru akan kedaluwarsa pada musim panas 2024.
Baca Juga:
Tandang ke Markas Kalteng Putra, Persib Boyong 22 Pemain
"Menurut saya, saya telah tiba pada periode terpenting dalam karier saya," buka Verratti di laman resmi PSG setelah kontrak barunya diumumkan.
"Menurut saya pada usia 27 tahun, Anda mengetahui lebih banyak hal, Anda memiliki lebih banyak pengalaman dan menurut saya ini merupakan usia untuk melakukan hal yang tepat. Itulah mengapa saya benar-benar gembira untuk terus berada di sini, berada di Paris," celoteh gelandang berusia 26 tahun itu.
Baca Juga:
Resmi! Aji Santoso Jadi Pelatih Persebaya Surabaya
Dengan kostum PSG, Verratti telah mencatatkan 290 penampilan dengan koleksi 48 assist serta sembilan gol, sambil memenangi 22 trofi bersama klub berkuluk Les Rouge et Bleu tersebut.
Pada Maret 2019 lalu, Verratti sempat mengutarakan hasrat untuk menyelesaikan karier sepakbolanya di PSG, meski terdapat rumor yang mengait-ngaitkan dirinya dengan Juventus dan Manchester United.
Baca Juga:
Liverpool Ancam Mundur dari Piala Liga Inggris, Ini Alasannya
Berita Terkait
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Top Skor Piala Asia 2023: Striker Thailand dan Winger PSG asal Korea Selatan Pimpin Klasemen
-
Piala Dunia U-17: Maroko Bawa Pemain Terbaik, Termasuk Wonderkid PSG dan Juventus
-
Usai Dicoret Bima Sakti, Lionel Sinathrya Justru Promosi ke Paris Saint-Germain U-19
-
Dicoret Timnas Indonesia U-17, Lionel Sinathrya Langsung Gabung PSG
-
Hasil Drawing Liga Champions 2023-2024: Bayern-Man United Segrup, PSG Masuk Grup Neraka
-
Neymar Resmi Gabung Al Hilal, Presiden PSG Buka Suara
-
Segera Gabung Al Hilal, Neymar Dapat Gaji Rp6,9 miliar per Jam
-
Neymar Dilaporkan Merapat ke Al Hilal, Ditawari Gaji Rp 1,67 Triliun
-
Ousmane Dembele Hijrah ke PSG, Segera Tes Medis
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter