Bolatimes.com - Sikap kurang terpuji dilakukan oleh striker Brescia, Mario Balotelli, saat menyambangi markas Genoa. Ia tega merusak kamera milik fotografer karena kecewa ditarik keluar.
Balotelli tampil sebagai starter saat Brescia menghadapi Genoa dalam lanjutan Serie A Italia di Stadion Luigi Ferraris, Minggu (28/10/2019). Namun, performanya kurang apik.
Mantan striker Timnas Italia itu gagal mencetak gol dan akhirnya ditarik keluar pada menit ke-72. Ia digantikan oleh Alfredo Donnarumma.
Baca Juga:
Sedang Berlangsung, Berikut Link Live Streaming Arema FC Vs Semen Padang
Pergantian itu ternyata membuat Balotelli kesal. Saat berjalan meninggalkan lapangan, ia menendang kamera milik seorang fotografer yang berada di pinggir lapangan.
Tendangan Balotelli pun tampaknya cukup keras. Sebab, kamera yang diketahui milik fotografer Massimo Lovati itu tidak bisa menyala lagi. Casingnya juga hancur.
Massimo Lovati menyesalkan tindakan tidak terpuji striker 29 tahun tersebut. Fotografer asal Italia itu berniat meminta ganti rugi kepada pihak Brescia.
Baca Juga:
Tampil Spartan, Persib Bandung Pecundangi Persija Jakarta di Bali
"Ketika Tuan Balotelli dipanggil kembali ke bangku, ia menggunakan kamera seperti sepak bola dan menendangnya ke papan iklan. Ballboy yang melihat itu terjadi segera memanggil saya untuk menceritakan," kata Massimo Lovati, dikutip dari The Sun.
"Saya menemukan kamera dan boosternya tampak rusak (casingnya hancur) dan kamera tidak lagi berfungsi," lanjutnya.
"Bayangkan, menghilangkan frustrasi Anda pada alat kerja seseorang! Ini adalah instrumen yang sangat halus yang tidak boleh ditendang. Aman untuk mengatakan saya sangat marah. Anda perlu menghormati orang-orang yang bekerja dan alat bisnis mereka," tegasnya menutup.
Baca Juga:
Begini Cara Tim-tim Liga 1 untuk Memperingati Hari Sumpah Pemuda
Terlepas dari insiden bengal Balotelli, Brescia menelan kekalahan 1-3 dalam pertandingan tersebut. Sempat unggul lebih dulu lewat Sandro Tonali, Genoa berhasil membalas tiga gol melalui Kevin Agudelo, Christian Kouame, dan Goran Pandev.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Kisah Kim Min-jae, Mantan Anak Asuh Shin Tae-yong yang Bawa Napoli Juara Serie A Italia
-
3 Pemain Kunci yang Bikin Napoli Juara Serie A Italia 2022/2023, Ada Eks Anak Asuh Shin Tae-yong
-
Mattia Pagliuca, Anak Gianluca Pagliuca yang Tertatih Ikuti Jejak Sang Ayah
-
Harus Absen Hingga Akhir Musim Serie A Italia, Ini Curhatan Kiper Keturunan Indonesia
-
Masih Ingat dengan Bek Temperamen Tomas Repka? Kini Lanjutkan Karier sebagai Pemain Tarkam
-
Comeback dengan AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Kenang Mino Raiola: Dia Segalanya Buat Saya!
-
Juventus Menang 2-0 Atas Spezia, Angel Di Maria Ukir Catatan Impresif
-
Wasit Galak Serie A Italia Jadi Pengadil di Laga Club Brugge vs Benfica
-
Lecce vs Roma: Ulangi Kenangan Indah 2020 atau Memori Buruk 2012?
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter