Bolatimes.com - Leroy Sane dikabarkan makin dekat merapat ke raksasa Jerman, Bayern Munchen. Menanggapi itu, manajer Manchester City, Pep Guardiola mengaku pasrah.
Eks pemain Schalke menjadi buruan utama Bayern Munich pada jendela transfer musim panas 2019. Kehadiran Sane di Allianz kuat dikaitkan sebagai pengganti duo winger raksasa Bundesliga, Franck Ribery dan Arjen Robben yang memutuskan hengkang.
Menurut laporan The Sun, Kamis (25/7/2019) Manchester City melepas Sane seharga 90 juta pound sterling atau Rp 1,5 triliun bagi klub yang berminat.
Baca Juga:
Marco Asensio Cedera, Rencana Transfer Real Madrid Berubah?
Die Rotens yang berambisi mendaratkan Sane, dikabarkan belum menyerah untuk mendapatkan tanda tangannya. Bahkan, pelatih Niko Kovac mengaku, jika manajemen dan petinggi klub berupaya keras mendaratkan Sane ke Allianz di musim ini.
Melihat ambisi Bayern Munich tersebut, Pep Guardiola tak bisa berbuat banyak untuk pemain sayap potensialnya. Dia mengaku masa depan Sane bukan di tangan klub, melainkan di tangan dia sendiri.
"Kami ingin dia tetap di sini, tapi semua ada ditangannya, kami tak bisa memutuskan. Jika dia ingin pergi dan menerima tawaran tersebut dia bisa melakukannya. Namun kami akan sedih mendengarnya," ungkap Pep dikutip dari BBC.
Baca Juga:
Arsenal Sadar Diri Soal Peluang Juara Liga Primer Inggris 2019/2020
"Leroy adalah lelaki yang saya hargai, saya sangat menyukainya. Saya pikir dia memiliki masa depan yang baik jika terhubung dengan permainan (Manchester City). Semoga dia tetap di sini," pungkas pelatih 48 tahun itu.
Terpisah, Sane makin memikat hati Die Rotens untuk segera didatangkan musim ini. Terbukti dari performanya pada laga pramusim 2019 menghadapi Kitchee SC di Hongkong, kemarin.
Sane sukses mencatatkan brace di papan skor. The Citizen menang 6-1 atas tim tuan rumah.
Baca Juga:
Joelinton Pecahkan Rekor Transfer Newcastle usai Diboyong dari Hoffeinhem
Berita Terkait
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Pemain Persib Dipuji Setinggi Langit oleh Mantan Awak Tim Bayern Munchen
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Harga Pasar Justin Hubner Lebih Unggul dari 4 Pemain Timnas Indonesia, Siapa yang Paling Tinggi?
-
Atletico Bungkam Wakil Serie A Lazio, Tiket 16 Besar Sudah di Tangan
-
Jalan Tol Manchester City di Grup C Liga Champions, Pep Senyum Full
-
Daftar Lengkap Transfer Pemain Paruh Musim Liga 1 2023/2024: Persib Cukup Irit, 3 Tim Ini Paling Jor-joran
-
Luar Biasa! Bali United Go International, Terpilih Ikuti FIFA International Player Transfer Course di Swiss
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter