Galih Priatmojo | Muhammad Ilham Baktora
Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey (kanan) dibayangi dua gelandang Everton, Andre Gomes (kiri) dan Idrissa Gueye (tengah) pada laga lanjutan Liga Inggris 2018/2019 di Goodison Park, Minggu (7/4/2019) malam WIB. [Oli SCARFF / AFP]

Bolatimes.com - Klub raksasa Spanyol, Barcelona resmi melepas gelandang tengahnya, Andre Gomes ke Everton hari ini. Skuat Blaugrana sepakat menjual pemain asal Portugal itu dengan harga 22 juta poundsterling atau setara Rp394 miliar.

Andre Gomes membuat terkesan manajemen Everton dengan penampilannya di musim ini. Walau hanya berstatus pinjaman, ia dinilai mampu tampil konsisten dari 29 pertandingan yang diikuti. Ia tecatat telah mengoleksi satu gol dan dua assist.

Dilansir dari Foxsport Asia melalui laman resmi Everton, Rabu (26/6/2019), Andre Gomes mengaku senang bisa bermain di tanah Britania. Dia berterima kasih telah dipercaya menjadi gelandang tengah selama bermain di Liga Primer Inggris musim lalu.

Baca Juga:
Usai Dibantai Everton, Solskjaer Minta Man United Bangkit Lawan Man City

"Saya sangat senang menandatangani kontrak dengan Everton. Tak sulit untuk memutuskan hal ini, saya juga senang berada di sini," kata pemain 25 tahun itu.

Pemain Baru Barcelona asal Portugal Andre Gomes saat diperkenalkan pada fans di Camp Nou.LLUIS GENE / AFP

"Saya berterima kasih kepada manajemen (Everton) yang melakukan upaya besar-besaran merekrut saya. Everton sudah menjadi keluarga bagi saya selama setahun ini, dan hal ini penting bagi saya,".

"Saya menemukan hal istimewa disini, setelah menandatangani kontrak dengan Everton, saya merasa lebih baik. Saya pikir ambisi di sini bukan hanya untuk saya, namun seluruh pemain penggemar dan manajemen klub bersemangat untuk meraih juara di musim depan," tutup Gomes.

Baca Juga:
5 Pemain Terbuang yang Lebih Baik Pindah Klub

Terpisah, masa depan Gomes di Barcelona tak terlihat baik. Posisinya bermain di lini tengah kerap diisi Ivan Rakitic dan Sergio Busquets.

Publik menilai, jam terbang yang lebih banyak di Everton menjadi alasan Gomes tak ingin kembali ke Camp Nou.

Gelandang anyar ini memiliki masa kontrak hingga Juni 2021 bersama The Toffees.

Load More