Galih Priatmojo | Irwan Febri Rialdi
Anthony Martial merayakan gol ke gawang Everton pada 28 Oktober 2018 pada 28 Oktober 2018 (Paul Ellis/AFP)

Bolatimes.com - Penyerang Manchester United, Anthony Martial, dipastikan kembali batal membela Timnas Prancis. Ia memutuskan mundur dari skuat Les Blues karena mengalami cedera.

Kabar tersebut terbilang mengejutkan. Sebab, Martial sebenarnya masih bermain penuh ketika Manchester United menelan kekalahan 0-2 oleh Wolverhampton di Piala FA, Minggu (17/3/2019) dini hari WIB.

Namun, pemain 23 tahun itu kemudian diketahui mengalami cedera lutut dan batal memperkuat Timnas Prancis selama jeda internasional. Sebagai gantinya, pelatih Didier Deschamps memanggil Thomas Lemar dari Ateltico Madrid untuk menggantikan Martial.

Baca Juga:
Gara-gara Penasaran, Indra Sjafri Bakal Boyong Ezra Walian ke Vietnam

"Anthony Martial menderita masalah berulang di lutut kanan. Dia kembali merasakan sakit parah di lutut kanannya setelah pertandingan hari Sabtu melawan Wolverhampton," rilis resmi Federasi Sepak Bola Prancis (FFF).

"Untuk menggantikan ketidakhadirannya, pelatih Didier Deschamps telah memutuskan untuk memanggil Thomas Lemar pada pertandingan di Moldova Jumat depan dan melawan Islandia pada Senin berikutnya di Stade de France," lanjutnya.

Baca Juga:
Lionel Messi Tak Menyangka Dapat Apresiasi dari Suporter Real Betis

Sebagai informasi, Anthony Martial sendiri sudah cukup lama tidak membela Timnas Prancis. Pertandingan terakhir Martial bersama juara Piala Dunia 2018 itu terjadi pada Maret 2018 atau hampir setahun silam.

Ketika itu, eks pemain AS Monaco itu tidak dilirik pelatih Didier Deschamps. Terlebih, penampilan Martial bersama Manchester United sempat menurun ketika masih diasuh oleh Jose Mourinho.

Berikut adalah daftar skuat Timnas Prancis guna menghadapi uji coba di jeda internasional:

Baca Juga:
Komentar Gerard Pique soal Peluang Treble Winners Barcelona

Kiper: Alphonse Areola (Paris Saint-Germain), Hugo Lloris (Tottenham), Steve Mandanda (Marseille),

Bek: Lucas Digne (Everton), Benjamin Pavard (Stuttgart), Raphael Varane (Real Madrid), Presnel Kimpembe (Paris Saint-Germain), Djibril Sidibe (Monaco), Kurt Zouma (Everton), Layvin Kurzawa (Paris Saint-Germain), Samuel Umtiti (Barcelona),

Gelandang: N'Golo Kante (Chelsea), Paul Pogba (Manchester United), Blaise Matuidi (Juventus), Moussa Sissoko (Tottenham), Tanguy Ndombele (Lyon), Kingsley Coman (Bayern Munich), Nabil Fekir (Lyon),

Baca Juga:
Daripada Kekalahan, Pertengkaran Kessie-Biglia Lebih Manyakiti Gattuso

Depan: Olivier Giroud (Chelsea), Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Thomas Lemar (Atletico Madrid), Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain), Florian Thauvin (Marseille).

Load More