Stephanus Aranditio
Skuat Barcelona berfoto bersama sebelum melawan Tottenham Hotspur di babak penyisihan grup Liga Champions 2018 (AFP)

Bolatimes.com - Hasil imbang 1-1 dengan Tottenham Hotspur di Camp Nou pada matchday keenam grup B membuat Barcelona sukses menyamakan rekor Liga Champions yang selama ini dipegang Bayern Munchen.

Kemenangan Barcelona yang dicetak oleh Ousmane Dembele pada menit ketujuh pupus pada menit ke-85 lewat kaki Lucas Moura yang memastikan tiket ke 16 besar bagi Tottenham menyingkirkan Inter Milan.

Atas hasil itu, raksasa Catalan kini menyamakan diri dengan Bayern Munchen menjadi tim yang tidak terkalahkan di kandang sebanyak 29 laga berturut-turut.

Baca Juga:
Bintang Tottenham Akui Beruntung Bisa Lolos ke Babak 16 Besar

Dilansir bolatimes.com dari Opta, stadion Camp Nou sudah angker bagi tim lawan sejak September 2013, tercatat sejak saat itu Blaugrana belum terkalahkan dengan 26 kemenangan dan tiga kali seri.

Christian Eriksen vs Barcelona. (Lluis Gene/AFP).

Rekor serupa pernah dibuat oleh Bayern Munchen, sejak 1998 hingga 2002 stadion bekas mereka, Olympiastadion belum pernah ditaklukan oleh lawan mereka.

Hasil imbang Barcelona dengan Tottenham tadi malam sekaligus mengantarkan kedua tim ke babak 16 besar Liga Champions 2018.

Baca Juga:
Persebaya Lakukan Perombakan Besar, Fandry Imbiri Hengkang

Load More