Bolatimes.com - Presiden FIFA, Gianni Infantino mengaku tidak bisa mengkritik Neymar dan Lionel Messi meski penampilan kedua pemain ini tidak maksimal di Piala Dunia 2018.
Neymar dan Lionel Messi telah gagal membawa negaranya untuk beraksi lebih banyak di Piala Dunia 2018. Brasil dan Argentina hanya bisa lolos sampai babak 16 besar di Piala Dunia Rusia.
Bahkan penampilan Neymar di Piala Dunia 2018 menjadi sorotan lantaran sering tertangkap berakting di dalam lapangan ketika pemain lawan menjatuhkannya.
Baca Juga:
Resmi, Liverpool Datangkan Xherdan Shaqiri ke Anfield
Kendati demikian, tetap saja hal tersebut tidak membuat Gianni Infantino berani mengkritiknya. Bagi Infantino, Neymar adalah pemain yang berbakat. Alasan itulah yang membuat pria berusia 48 tahun itu tidak bisa mengkritik penyerang Paris Saint-Germain tersebut.
"Dia pemain hebat, bakat nyata. Mereka yang mengenal saya meski sedikit akan tahu bahwa ketika saya di depan pemain berbakat, yang membuat kita semua bermimpi, saya tidak bisa mengkritik mereka," terang Gianni Infantino seperti yang dilansir FourFourTwo.
"Neymar adalah salah satu legenda top. Tentu saja, dia akan menunjukkan kepada kita lebih banyak lagi kemampuan sepak bolanya yang sebenarnya di masa depan," lanjutnya.
Baca Juga:
Antoine Griezmann Tanggapi Kritik Thibaut Courtois
Layaknya Neymar, Gianni Infantino juga tidak bisa mengkritik penampilan Lionel Messi di Piala Dunia 2018, meski pemain peraih Ballon d'Or sebanyak lima kali ini gagal memenuhi harapannya
Gianni Infantino mengatakan kekalahan Argentina atas Prancis disebabkan karena Messi gagal memotivasi rekan satu timnya pada laga yang menentukan tersebut.
"Sehubungan dengan Argentina, tentu saja, mereka berharap banyak dari tim nasional. Seluruh dunia menantikan untuk melihat mereka dan mereka kalah dalam pertandingan yang sangat intens melawan Perancis, yang berada di final," ujar Infantino.
Baca Juga:
Mourinho Terkesima Lihat Perjuangan Kroasia di Piala Dunia
Walaupun Messi gagal membawa Argentina sampai final seperti pada Piala Dunia 2014, tetapi Infantino menilai hal tersebut tidak akan membuat reputasi Messi sebagai pemain hebat luntur.
"Kamu tidak bisa selalu menang dalam sepakbola. Messi, dia luar biasa, seperti biasa. Tapi tidak ada yang bisa dikatakan tentang Messi. Dia telah membuat kita bermimpi selama 10 tahun dan aku yakin dia akan terus melakukannya selama bertahun-tahun," katanya menutup.
Baca Juga:
Kroasia Terancam Kehilangan Pilar Penting di Final Piala Dunia
Berita Terkait
-
Suporter Garis Keras Timnas Indonesia yang Lukis Wajah Erick Thohir di Tubuhnya Meninggal Dunia
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
MotoGP Argentina 2024 Dibatalkan
-
Sebelum Kawal Timnas Indonesia, Kiper Naturalisasi Ini Bikin Lionel Messi Tak Berdaya
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Timnas Argentina U-17 Kalah Dari Jerman U-17, Pelatih Diego Placente Tetap Merasa Bangga
-
Dramatis, Jerman Tundukkan Argentina Lewat Adu Penalti Berhak Melaju ke Final
-
Argentina vs Jerman Bentrok di Semifinal Piala Dunia U-17, Solo akan Jadi Sejarah Tim Bernafsu Juara
-
Mengenang Kepergian Mega Bintang Diego Maradona Tiga Tahun Lalu, AFA Tulis Pesan Menyentuh
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Jadwal Perempatfinal Euro 2024, Jerman vs Spanyol hingga Portugal vs Prancis
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Dilepas Gratis SC Heerenveen, Media Belanda Bongkar Masa Depan Gelandang Timnas Indonesia
-
Ambisi Granit Xhaka Bisa Semulus Bayer Leverkusen? Percaya Timnas Swiss Juara di Bawah Kendali Murat Yakin
-
BUBUK! Jerman Memang Keterlaluan, Andy Robertson Buka-bukaan Skotlandia Hancur di Laga Pertama Euro 2024 Grup A
-
Ini Tiga Negara yang Baru Bergabung ke Babak Final Euro 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
5 Fakta Menarik Jelang Laga Euro 2024, Tiket Nonton Tahap Pertama Jadi Buruan Suporter