Bolatimes.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, terlempar dari posisi lima besar ke peringkat keenam dunia Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF). Pasangan itu disalip oleh ganda Malaysia, yakni Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Dalam daftar peringkat terbaru BWF untuk pekan ke-35 musim kompetisi 2022, Selasa, Aaron/Soh naik satu peringkat setelah memenangi Kejuaraan Dunia BWF 2022 di Tokyo, akhir pekan lalu, tukar tempat dengan Fajar/Rian yang harus puas dengan raihan medali perunggu di Tokyo.
Peringkat teratas ganda putra masih dipegang Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo meski keduanya harus tersingkir pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022.
Posisi Marcus/Kevin dibayangi pasangan Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang terpaut hanya 1000 poin.
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan juga tak tergeser di posisi ketiga meski menjadi runner-up Kejuaraan Dunia 2022.
Namun para juara dunia 2022 pada sektor lain justru mengalami nasib berbeda. Pada sektor tunggal putri misalnya, pebulu tangkis Jepang Akane Yamaguchi yang menjadi juara dunia di Tokyo malah harus turun peringkat ke posisi kedua setelah tergeser oleh wakil Taiwan Tai Tzu Ying, yang pada Kejuaraan Dunia terhenti pada babak semifinal.
Nasib serupa juga dialami ganda campuran asal China Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang tetap bertahan di peringkat kedua BWF meski baru saja menjadi juara dunia 2022. Sedangkan posisi pertama masih dihuni pasangan Thailand Dechapol Puvaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Adapun sektor tunggal putra masih dirajai pebulu tangkis Denmark Viktor Axelsen. Kemenangan Axelsen di Tokyo membawa dia makin kokoh di posisi teratas dengan selisih hampir 12.000 poin dari tunggal putra peringkat kedua Kento Momota.
Kenaikan peringkat dialami wakil Indonesia Anthony Sinisuka Ginting yang masuk ke lima besar dunia meski kalah pada perempat final Kejuaraan Dunia 2022 oleh Axelsen.
Sementara itu, Jonatan Christie turun ke peringkat delapan setelah tergeser oleh wakil Singapura Loh Kean Yew.
(Antara)
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Pecinta Timnas Indonesia Patut Bersyukur, Warga Malaysia Saja Iri dengan Skuad Shin Tae-yong karena Ini
-
Pratinjau Laga Piala Asia, Malaysia Kontra Bahrain, Prediksi Skor, H2H, dan Susunan Pemain
-
Piala Asia 2023: Malaysia Babak Belur, Tidak Bisa Menyarangkan Gol ke Gawang Yordania
-
Bersinar dengan Sabah FC, Media Malaysia Bahas Saddil Ramdani yang Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia
-
Malaysia Tahan Suriah, Timnas Indonesia Jadi Bahan Ledekan Suporter Jiran
-
Roberto Mancini Kasih Bocoran Nasib Malaysia di Piala Asia 2023, Lebih Hoki dari Timnas Indonesia?
-
Pemain Indonesia yang Pernah Juara Piala Malaysia, Sebuah Turnamen Paling Bergengsi di Negeri Jiran
-
Jordi Amat Langkahi Prestasi Legend Timnas Indonesia usai Juara Piala Malaysia 2023
-
Jordi Amat Kecewa setelah Melihat Rumput Stadion Bukit Jalil Markas Malaysia, Ini Penyebabnya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports