Bolatimes.com - Euforia ditunjukkan skuad Timnas Basket Indonesia usai mencetak sejarah dengan meraih medali emas SEA Games 2021. Salah satunya ditunjukkan oleh Derrick Michael.
Derrick Michael berkontribusi mengantarkan Timnas Basket Indonesia merebut gelar juara usai mengalahkan Filipina di final SEA Games 2021 setelah menang 85-81, Minggu (23/5/2022).
Pemain blasteran Kamerun-Indonesia itu tampil gemilang sepanjang pertandingan. Ia tercatat mencetak 17 poin dan 7 rebound.
Berhasil mengukir sejarah, Derrick Michael pun mempersembahkan kemenangan Timnas Basket Indonesia untuk rakyat Indonesia.
"Saya persembahkan gold medal ini untuk seluruh rakyat Indonesia dan terima kasih kepada Pak Erick Thohir yang selalu mensupport basket Indonesia," ucapnya seperti dalam video unggahan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sekaligus Eks Ketua Umum Persatuan Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Erick Thohir.
Derrick Michael Cs dielu-elukan selepas mengantarkan Timnas Basket Indonesia berjaya di SEA Games 2021 yang digelar di Hanoi, Hanoi Vietnam.
Akhirnya, untuk pertama kali dalam sejarah, Timnas Basket Indonesia meraih medali emas di ajang multi event Asia Tenggara. Kemenangan ini sekaligus mengalahkan dominasi Filipina, yang langganan meraih gelar juara dari cabang olahraga basket.
Sejak keikutsertaanya dalam SEA Games 1977, Timnas Basket Indonesia akhirnya menorehkan tinta emas dengan menjuarai SEA Games 2021.
Berita Terkait
-
Tak Ada Indonesia, Berikut Daftar Kontestan Piala Dunia Basket 2023
-
Deretan Fakta Menarik Piala Dunia Basket 2023, Indonesia Tak Main meski Jadi Tuan Rumah
-
Profil Zane Adnan, Pemain Berdarah Amerika Serikat yang Jadi Bintang Baru Timnas Basket Indonesia
-
Momen Shin Tae-yong Jadi Suporter Timnas Basket Indonesia, Tak Kalah Seru saat Nonton Sepak Bola
-
Tanpa Marques Bolden dan Derrick Michael, Berikut Daftar 12 Pemain Timnas Basket Indonesia di SEA Games 2023
-
Bawa Timnas Basket Indonesia Sabet Emas, Kenapa Marques Bolden dan Derrick Michael Absen di SEA Games 2023?
-
Jadwal Pertandingan Timnas Basket Indonesia di SEA Games 2023
-
Timnas Basket Indonesia Raih Kemenangan Keempat di Australia, Makin Sangar Jelang SEA Games 2023
-
Daftar Pemain Jebolan SEA Games 2021 yang Kini Mentas di SEA Games 2023, Termasuk Marselino Ferdinan
-
9 Jebolan SEA Games 2021 yang Bakal Main di SEA Games 2023
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Digelar di 3 Kota, Workshop Kolaborasi Suara.com dan UAJY Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Al Farisi Baseball Softball National Championship III Jadi Ajang Pencarian Bakat
-
5 Bintang Olahraga Ini Berencana Pensiun dari Olimpiade
-
Kinerja Keuangan Positif, Arkadia Digital Media Laporkan Kenaikan Pendapatan 40 Persen
-
Fabio Quartararo Tak Ingin Kendorkan Semangat di MotoGP Jerez
-
Jadwal MotoGP Spanyol 2024, Diggia dan Bezzecchi Mengaku Optimistis
-
Alex Rins Bertekad Mengulang Kesuksesan di MotoGP Amerika 2024
-
Jadwal MotoGP Amerika Serikat 2024: Marc Marquez Bertekad Akhiri Puasa Kemenangan
-
MotoGP Resmi Dibeli Liberty Media dari Dorna Sports