Rizki Laelani
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (PSSI).

Bolatimes.com - Shin Tae-yong sedang tak aman. Nasibnya di ujung tanduk. Namun, PSSI masih memberi kepercayaan, dengan target di Piala Asia U-23 2024 mendatang.

Tentang skenario Shin Ta-yong bertahan di Timnas Indonesia ini diungkap Anggota omite Eksekutif (Exco) PSSI, Endri Erawan.

Pria yang juga menjabat Manajer Timnas Indonesia U-23 ini menjelaskan jika Shin Tae-yong masih membersamai Timnas Indonesi U-23 pada ajang Piala Asia U-23 2024.

Baca Juga:
Kok Bisa PSIS Tetap Gacor meski Ditinggal Striker Tajam Sekelas Carlos Fortes

Sebagai jalan memberi peluang masih bisa bertahan, Shin Tae-yong disebut seudah menyiapkan skenario untuk Timnas Indonesia U-23.

Pelatih asal Korea Selatan itu dikatakan, sudah mengirikan rencana persiapan para pemain Timnas Indonesia U-23.

Shin Tae-yong memasang target 16 besar melalui jalur peringkat tiga terbaik pada ajang Piala Asia U-23 yang akan diselenggarakan di Qatar.

Baca Juga:
Sinyal Kuat Shin Tae-yong Bakal Bertahan, Tidak Hanya AFF Ambisi Bawa Timnas Indonesia ke Level Asia

Bahkan sebagai bagia dari perencanaan, Shin Tae-yong sudah menyiapkan beberapa program, termasuk pemusatan latiha atau TC.

Akan tetapi kata dia, program tersebut belum bisa dilakukan lantaran banyak pemain yang sedang membela klubnya di kompetisi dalam negeri. (*)

 

Baca Juga:
Satu Pemain Persib Terjerat Sanksi Usai Hadapi Persis

Load More