Bolatimes.com - Pemain Persib Marc Klok dipastikan segera bergabung dengan tim usai menjalankan tugas negara bersama Timnas Indonesia di Piala Asia Qatar 2023.
Langkah Timnas Indonesia terhenti di babak 16 besar usai dihajar Australia dengan skor telak 4-0, Ahad 28 Januari 2024.
Marc Klok memastikan, ia akan segera bergabung dengan Persib usai perjalanan timnas berakhir.
Baca Juga:
Sosok di Samping Nick Kuipers Bikin Bobotoh Penasaran, Akankah Persib Merekrutnya?
Pemain Persib berdarah Belanda ini akan mulai fokus dengan pertandingan di Liga 1. Persib akan berjumpa Persis Solo, di Stadion GBLA, Ahad 4 Februari 2024.
"Setelah Piala Asia saya akan langsung bergabung dengan Persib karena kami ada pertandingan tanggal 4 Februari melawan Solo," ungkap Marc Klok.
Pemain yang kerap menjabat kapten tim Persib Bandung ini mengaku ingin kembali memulai menikmati sepak bola.
Baca Juga:
Persib Sampaikan Berita Duka, Eks Staf Pelatihnya Meninggal Dunia
Selama Piala Asia, Marc Klok memang jarang mendapatkan menit bermain. Ia hanya tampil saat menghadpai Irak di babak penyisihan grup selama 15 menit.
"Saya tidak sabar untuk bisa kembali dan mulai menikmati sepakbola lagi," terangnya dikutip dari laman resmi Persib.
Marc Klok juga mengaku rindu dengan rekan-rekannya di Persib. Sejak Desember 2023 lalu, Marc Klok sudah menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia untuk Piala Asia.
Baca Juga:
Persib Sampaikan Terima Kasih Pada Marc Klok dan Edo, Sang Kapten Jawab Begini
"Sangat rindu semuanya, saya sudah pergi cukup lama. Jadi saya tidak sabar untuk bisa kembali," ujar pemain Persib berdarah Belanda mengakhiri.
Berita Terkait
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024