H.M Permana
Pelatih Luis Milla saat menukangi Persib Bandung. (dok.persib)

Bolatimes.com - Kepergian gelandang Persib, Tyronne Del Pino yang dipinjamkan ke klub asal Thailand, Ratchaburi FC tak luput dari perhatian Luis Milla.

Tyronne Del Pino sendiri merupakan pemain yang diboyong Luis Milla ke Persib, sebelum akhirnya pelatih asal Spanyol tersebut mengundurkan diri karena masalah keluarga.

Saat mundur, Luis Milla meninggalkan dua gerbongnya di Persib yaitu Tyronne Del Pino dan Alberto Rodriguez. Beruntung bagi Alberto yang saat ini menjadi andalan di lini belakang Persib.

Baca Juga:
Catatan Sejarah, Kemenangan Terakhir Timnas Indonesia Atas Irak di Ajang Resmi Terjadi Tahun 1968

Pelatih yang menukangi Persib untuk menggantikan posisi Robert Alberts tersebut mengucapkan selamat kepada Tyronne atas klub barunya.

"Selamat dan beruntung, Nak," ungkap Luis Milla mengomentari unggahan Tyronne.

Bukan hanya Luis Milla, mantan asistennya di Persib, Manuel Perez Cascallana atau yang akrab disapa Manu juga mendoakan Tyronne Del Pino.

Baca Juga:
Shayne Pattynama Tiba di Qatar, Bawa Doa Ibunya Datangkan Keberkahan Bagi Timnas

"Semua hal baik di dunia untukmu, Tyronne," tulis Manu.

Dua mantan rekan satu tim Tyronne di Persib, salah satunya Levy Madida juga memberikan dukungan.

"Selalu yang terbaik untukmu kawan," ujar pemain asal Gabon tersebut.

Baca Juga:
Gabung Keluarga Besar Persib, Sandy Tantra Bocorkan Tugas Utamanya

Frets Butuan pun tak lupa memberikan support kepada mantan rekan satu timnya di Persib. Kini, kedua pemain tersebut sudah sama-sama mempunyai klub baru.

"Good luck, hermano," tulis pemain Malut United tersebut.

Dukungan dari Pemain Persib

Pemain asing Persib Bandung, Tyronne Del pino. (Instagram/tyronne11)

Sementara itu, beberapa pemain Persib Bandung pun mengucapkan selamat atas klub baru Tyronne Del Pino.

Achmad Jufriyanto, Victor Igbonefo, Dedi Kusnandar, hingga fisioterapis Persib, Beni turut memberikan support.

"Congrats, Bro," ujar Jupe dan Igbonefo.

"Good luck maestro," ujar Dedi.**

Load More