Rizki Laelani
Berikut adalah data dan fakta Timnas Indonesia lagi-lagi mengalami kekalahan telah di laga uji coba. Kali ini Timnas Iran yang berpesta mencicipi rapuhnya pertahanan Timnas Garuda.

Bolatimes.com - Berikut adalah data dan fakta Timnas Indonesia lagi-lagi mengalami kekalahan telah di laga uji coba. Kali ini Timnas Iran yang berpesta mencicipi rapuhnya pertahanan Timnas Garuda.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Iran bertajuk laga uji coba. Kedua tim melakukan rangkaian uji coba menjelang gelaran Piala Asia 2023.

1. Kalah lagi

Baca Juga:
Pernah Menimba Ilmu di Diklat Persib Hingga Perkuat Persib Senior, Pemain Ini Dipinang Klub Thailand

Melawan Timnas Iran, Indonesia sama sekali tak sanggup memberikan perlawanan. Meski dilatih berkaliber dunia, pemain Timnas Indonesia sama sekali tidak memperlihatkan hasil positif.

Lagi-lagi Timnas Indonesia harus menerima hasil pahit di laga uji coba dengan skor mencolok, 0-5 dari Timnas Iran.

2. Uji coba terakhir

Baca Juga:
Shin Tae-yong Sorot Lini Belakang Timnas Indonesia yang Masih Bocor: Ada Beberapa Kesalahan

Alih-alih mampu memperlihatkan hasil positif setelah beberapa pekan TC di Turki,
Timnas Indonesia mendapat pil pahit di laga terakhirnya kontra sebelum Piala Asia 2023.

Sebelumnya Timnas Indonesia kalah 0-4 dan 1-2 dari Timnas Libya pada uji coba di Turkiye. Sementara Iran, pada pertandingan uji coba terakhir, menang 2-1 atas Burkina Faso

 

Baca Juga:
Shin Tae-Yong Akhirnya Buka Suara Soal Asnawi Tak Dapat Menit Bermain di Laga Uji Coba Jelang Piala Asia 2023

3. Laga uji coba tertutup

Pertandingan Laga timnas Indonesia vs Iran digelar secara tertutup di Al Rayyan Sports Club Training, Qatar, pada Selasa, 9 Januari 2024. Iran merupakan satu di antara tim peserta Piala Asia 2023 yang tergabung di Grup C.

Timnas Iran yang menempati ranking 21 FIFA masih terlalu tangguh bagi Indonesia. Namun, bagi Burkina Faso, Iran adalah lawan yang bisa dihadapi, meski mereka akhirnya kalah tipis.

Baca Juga:
Media Asing Tampar Shin Tae-yong karena Tak Bisa Manfaatkan Pemain Timnas Ini

4. Ernando Ari Sutaryadi

Di posisi penjaga gawang, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mempercakan posisi penjaga gawang pada Ernando Ari.

Ernando Ari Sutaryadi sudah mendapat kesempatan dari Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia dikalahkan Libya 1-2 pada uji coba kedua kontra.

Barisan pertahanan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mempercayakan pada tiga bek yaitu Rizki Ridho Ramadhani, Jordi Amat, dan Elkan Baggott.

Di lini tengah serangan ada Ivar Jenner dan Justin Hubner. Mereka diapit dua bek sayap yakni Pratama Arhan dan Yakob Sayuri.

Sedangkan lini serang, Shin Tae-yong mempercayakan pada trio Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, dan Rafael Struick. (*)

Load More