H.M Permana
Bobotoh Persib (MO Persib)

Bolatimes.com - Salah seorang public figure tanah air, Ibnu Jamil menyampaikan rasa terima kasihnya kepada bobotoh usai laga Persib vs PSM.

Gara-garanya, Ibnu Jamil membuat konten di pertandingan tersebut hingga naik ke singgasana dirijen Viking Persib Club (VPC) yang berada di tribun timur.

Dalam beberapa video yang diunggah bobotoh, Ibnu Jamil ditemani dua orang pentolan bobotoh, Dadan Garenk dan Yana Umar menjadi dirijen.

Baca Juga:
Persik Kediri Tebar Ancaman, Sapu Bersih Laga Sisa Dengan Satu Tembakan Satu Gol Jelang Kontra Persib

Bahkan pria yang juga seorang aktor sekaligus presenter itu beberapa kali berteriak melalui toa yang kerap di bawa oleh dirijen VPC saat pertandingan untuk memberikan komando.

"Jamilos Journey Nribun BRI Liga 1," demikian tulisan yang diunggah Ibnu Jamil terkait laga Persib vs PSM.

"Hatur nuhun pisan Dadan Garenk, Yana Umar atas undangannya ke atas singgasana nya yang luar biasa dan juga para bobotoh kalian semua gagah jon, Respect!," tulis Ibnu Jamil.

Baca Juga:
Inilah Hebatnya Justin Hubner, Pantas Jika di Naturalisasi

Beberapa bobotoh yang mengabadikan momen ngonten Ibnu Jamil tersebut membagikannya di media sosial dan menandai suami Ririn Ekawati tersebut.

"Walaupun cuma buat konten, tapi lu keren bang," tulis salah seorang bobotoh.

Tangkap layar Instagram Story Ibnu Jamil bersama bobotoh.

Dalam postingannya di Instagram, Ibnu Jamilo sempat mengabadikan suasana di luar stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), saat bobotoh mengantri masuk ke dalam tribun.

Baca Juga:
Tak Mampu Kalahkan Persib, Pelatih PSM Akui Seperti sedang Berperang di Palestina

Dalam captionnya, Ibnu Jamil juga mengungkapkan prediksi skor pertandingan Persib vs PSM. Sayangnya, tebakannya meleset.

"<ampukah Persib menang dan melanjutkan tren positif tidak terkalahkan sebanyak 14 match??," tanya Ibnu Jamilo.

"Feeling gw sih bakal ada lebih dari 2 gol dipertandingan ini..kalo menurut lo jon?," pungkasnya.

Load More