Rizki Laelani
Pelatih Shin Tae-yong dibandingkan dengan nahkoda Timnas Indonesia tahun 2007. (ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/hp.

Bolatimes.com - Untuk memperkuat barisan Skuad Timnas Indonesia, terendus cara instan yang dilakukan Shin Tae-young.

Pelatih asal Korea Selatan itu meminta sejumlah pemain asing keturunan untuk mau dinaturalisasi.

Bahkan Shin Tae-young meminta federasi untuk membujuk pemain keturunan memperkuat Timnas Indonesia U-20.

Baca Juga:
Usulan Eks Asisten Pelatih Dinamo Zagreb untuk Bojan Hodak Setelah Persib Dapatkan Stefano Beltrame

Satu di antara yang jadi sorotan adalah pemain Sunderland yang menolak ajakan Shin Tae-yong gabung Timnas Indonesia.

Pemain yang menolak ajakan Shin Tae-yong adalah Jenson Seelt yang saat ini memperkuat Sunderland.

Seperti diketahui, saat ini dikabarkan Shin Tae-yong terus mencari pemain keturunan Indonesia untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Juga:
Joao Felix Tak Hormati Atletico Madrid dan Sindir Diego Simeone? Striker FC Barcelona Bicara soal Selebrasinya

Shin Tae-yong diduga memiliki penilaian khusus terkait keinginannya lebih tertarik cara instan dalam memperkuat timnya.

Dia memilih pemain yang memiliki karier apik di Eropa guna membuat skuad makin tangguh.

Ada beberapa nama yang saat ini berhasil dinaturalisasi dan kini membela Timnas Indonesia, mulai dari Sandy Walsh, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Rafael Struick, hingga Ivar Jenner.

Baca Juga:
Persib Percaya Diri Hadapi PSM, Bobotoh Punya Peran Penting

Terkait menolaknya Jenson Seelt, diungkap langsung Anggota Komie Disiplin (Komdis) PSSI, Hasani Abdulgani.

Terang-terangan Hasani memberi keterangan jika Shin Tae-yong memintanya mendekati bek Sunderland, Jenson Seelt.

Atas permintaan tersebut, Hasani mengatakan sudah melakukan upaya pendekatan sejak 2022.

Baca Juga:
Kalah Dari Spanyol 4-0 Pada 2012, Presiden FIGC Gravina Sesumbar Tidak Ada Tim Yang Tidak Bisa Dikalahkan Italia

Saat itu, kata dia, Jenson Seelt masih memperkuat Jong PSV. Nah pendekatan dari PSSI ini rupanya gagal.

Kata dia apa yang dipayakan tidak membuahkan hasil manis karena Jenson Seelt menolaknya.

Hasani mengatakan alasan Jenson Seelt menolak lantaran belum siap membela Timnas Indonesia.

“Jenson Seelt salah satu pemain yang diinginkan Shin Tae-yong,” kata Hasani Abdulgani, mengutip dari channel YouTube Hasani Abdulgani, Hasani Corner pada Senin, 4 Desember 2023.

“STY (Shin Tae-yong) pernah pesan ke saya untuk menggoda Jenson Seelt supaya bisa membela (Timnas Indonesia) U-20 untuk saat itu. Namun, Jenson Seelt saat itu mengatakan belum siap membela Timnas Indonesia,” lanjutnya.

Kata dia, padahal ketika itu Shin Tae-yong sangat menginginan Jenson Seelt memperkuat Timnas Indonesia U-20.

Rencannya Jenson Seelt jika mau bergabung akan disiapkan mentas di Piala Dunia U-20 2023.

Namun saat itu, Timnas Indonesia U-20 akhirnya gagal mentas di ajang tersebut karena Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.

Shin Tae-yong sangat mengidamkan kehadiran Jenson Seelt di Timnas Indonesia karena bakat dan postur tubuhnya yang menjanjikan, menjadikannya pilihan yang andal untuk menjaga lini pertahanan. Bek berpostur tinggi 192 sentimeter tersebut kini membela klub Liga 2 Inggris, Sunderland, setelah bergabung pada bursa transfer musim 2023.

Sejauh ini, Jenson Seelt telah tampil dalam 7 pertandingan di berbagai kompetisi bersama Sunderland dan berhasil mencatatkan 1 assist selama penampilannya tersebut.

Load More