Bolatimes.com - Komposisi nama-nama pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia senior dan Timnas Indonesia U-23 pada FIFA Matchday periode September 2023 ini menarik diulas.
Pasalnya, Shin Tae-yong sama-sama memanggil nama-nama terbaik untuk memperkuat Timnas Indonesia senior dan Timnas Indonesia U-23. Kedua tim ini memang akan menghadapi tantangannya masing-masing pada FIFA Matchday ini.
Timnas Indonesia senior, misalnya, bakal menghadapi pertandingan internasional melawan Turkmenistan. Laga ini bakal berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada 8 September 2023.
Baca Juga:
Profil Cho In-cheol, Asisten Shin Tae-yong yang Pimpin Timnas Indonesia Lawan Turkmenistan
Sementara itu, skuad Garuda Muda akan menghadapi persaingan ketat di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Ajang ini berlangsung sejak 6 hingga 12 September 2023 di Stadion Manahan, Solo.
Untuk tim senior, pelatih asal Korea Selatan itu memanggil 24 nama pemain. Tiga di antaranya berstatus debutan, yaitu Wahyu Prasetyo (PSIS Semarang), Aji Kusuma (Persija Jakarta), dan Ryan Kurnia (Persib Bandung).
Tak hanya itu saja, deretan pemain yang berkarier di luar negeri juga mendapat panggilan. Mereka adalah Saddil Ramdani (Sabah FC), Jordi Amat (Johor Darul Takzim), Sandy Walsh (KV Mechelen), Shayne Pattynama (Viking FK), dan Asnawi Mangkualam (Jeonnam Dragons).
Baca Juga:
Media Vietnam Sinis Timnas Indonesia U-23 Dapat Kabar Baik Jelang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Wajah-wajah ini akan berkolaborasi dengan deretan pemain terbaik yang berkompetisi di Liga 1 2024/2024. Secara umum, nama-nama yang dipanggil sudah sering bolak-balik memperkuat skuad Garuda.
Sementara itu, di kubu Timnas Indonesia U-23, kekuatannya jauh lebih komplet. Sebab, nama-nama pemain yang sering bermain untuk Timnas senior juga diminta untuk membantu skuad Garuda Muda.
Beberapa di antaranya yakni Rizky Ridho (Persija Jakarta), Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya Surabaya), Witan Sulaeman (Persija Jakarta), dan Ramadhan Sananta (Persis Solo).
Baca Juga:
Rafael Struick Dipanggil ke Timnas Indonesia U-23, ADO Den Haag Kirim Tanda Cinta
Kekuatan ini masih ditambah nama-nama pemain yang berkarier di luar negeri. Ada sosok Marselino Ferdinan (KMSK Deinze), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Elkan Baggott (Ipswich Town), hingga dua pemain keturunan di Belanda, yaitu Ivar Jenner (FC Utrecht) dan Rafael Struijk (ADO Den Haag).
Secara kekuatan, kedua tim ini memang sangat layak dinantikan kiprahnya. Sebab, keduanya sama-sama berisi skuad dengan materi pemain terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini.
Oleh karena itu, keduanya juga sangat menarik untuk saling diadu. Jika berjumpa pada satu pertandingan, tim manakah yang bakal memenangkan pertandingan?
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024