Bolatimes.com - Berikut tiga bintang Turkmenistan U-23 yang wajib diwaspadai Timnas Indonesia U-23 saat keduanya bersua di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Usai bergelut di Piala AFF U-23 2023, dalam waktu dekat Timnas Indonesia U-23 akan bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, pada 6-12 September 2023.
Jelang bertarung di babak kualifikasi itu, Timnas Indonesia U-23 telah memanggil total 27 pemain yang terdiri dari para pemain lokal dan para pemain Abroad.
Para pemain yang dipanggil itu pun mayoritas adalah para pemain dengan nama besar yang biasa membela Timnas Indonesia senior.
Keputusan memanggil para pemain bernama besar itu tak lepas dari keinginan Timnas Indonesia U-23 bisa lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024.
Selain itu, para pemain bernama besar yang dipanggil ini juga dipersiapkan untuk menghadapi tim kuat di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, yakni Turkmenistan U-23.
Turkmenistan U-23 menjadi salah satu batu sandungan Timnas Indonesia U-23 untuk bisa menjadi juara grup K dan lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-23 2024.
Selain karena berstatus tim kuat, Turkmenistan U-23 juga berisikan materi pemain kelas wahid yang juga biasa membela tim seniornya.
Dari sekian banyak pemain hebat di kubu Turkmenistan U-23, setidaknya ada tiga pemain berlabel bintang yang wajib diwaspadai Timnas Indonesia U-23. Siapa saja pemain bintang itu?
1. Teymur Charyyev
Turkmenistan U-23 punya pemain dengan rekam jejak mentereng pada diri Teymur Charyyev yang biasa membela tim senior dan tercatat bermain di Kirgizstan bersama Abdysh-Ata Kant.
Pemain berusia 22 tahun ini punya kiprah mentereng bersama klubnya, di mana Charyyev mampu mencatatkan 12 pertandingan dan menyumbangkan satu gol serta dua assist, yang membuat timnya duduk di peringkat kedua klasemen sementara.
Di level tim nasional, Charyyev telah bermain di level senior sebanyak dua kali dan telah bermain di level U-23 sebanyak empat kali dengan sumbangan satu gol.
2. Vepa Zhumaev
Vepa Zhumaev merupakan bek andalan Turkmenistan U-23 yang kini berkarier di Eropa, tepatnya di Belarusia, bersama Energetik-BGU.
Kiprahnya di Eropa pun berjalan manis. Tercatat ia menjadi andalan Energetik-BGU hingga mencatatkan total 18 penampilan di musim 2023 ini.
Sebagai bek tengah, Zhumaev selalu menjadi andalan Turkmenistan U-23, sehingga negaranya mampu menembus babak perempat final Piala Asia U-23 2022 lalu.
3. Rahman Muratberdyev
Turkmenistan U-23 punya winger andalan pada diri Rahman Muratberdyev yang saat ini tercatat bermain bagi tim papan atas negaranya, FK Altyn Asyr.
Di level klub, Rahman menjadi andalan di sektor winger kanan baik di kompetisi domestik dan bahkan di kompetisi Asia seperti Piala AFC.
Kiprahnya di level klub membuat pemain berusia 21 tahun itu sudah dipanggil ke tim senior Turkmenistan dengan total caps sebanyak dua kali.
Berita Terkait
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Cara Aman Shin Tae-yong Tak Dipecat, Skenario Ini Terbongkar
-
Timnas Indonesia Pertama Mentas di Piala Asia U-23 2024, Suporter Soroti Target PSSI ke STY
-
Timnas Indonesia Berada di Grup A, Inilah Jadwal Piala Asia U-23 2024 Qatar
-
Jadi Sorotan Netizen, Timnas Indonesia U-23 Skuad Termahal Kedua di Group A Piala AFC 2024 Qatar
-
Jepang hingga Arab Saudi, 5 Negara Tangguh yang Berpotensi Satu Grup dengan Indonesia di Piala Asia U-23 2024
-
Timnas Indonesia U-23 Lolos Sempurna, Kapan Piala Asia U-23 2024 Dimulai?
-
Sangat Kokoh, Rahasia Pertahanan Timnas Indonesia U-23 Tak Kebobolan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
-
Momen Ivar Jenner Mengamuk ke Pemain Turkmenistan, Hampir Baku Hantam dengan 2 Pemain!
-
Pembagian Pot Piala Asia U-23 2024: Indonesia Terancam Gabung Grup Neraka!
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024