Bolatimes.com - Mengupas prediksi susunan pemain yang akan diturunkan Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-23 berhadapan dengan Vietnam di final Piala AFF U-23 2023.
Timnas Indonesia U-23 dipastikan akan bersua Vietnam U-23 di final Piala AFF U-23 2023 yang akan digelar di Rayong Province Stadium, Sabtu (26/8) malam WIB.
Kedua tim berhasil lolos ke partai puncak usai secara perkasa membungkam lawan-lawannya di semifinal, yakni Thailand dan Malaysia.
Timnas Indonesia U-23 mampu lolos ke final usai membungkam perlawanan tuan rumah penyelenggaraan, yakni Thailand, dengan skor 3-1.
Sedangkan Vietnam yang bertanding sebelum duel Indonesia vs Thailand, mampu membuat Malaysia mati kutu usai membantai lawannya itu dengan skor 4-1.
Final Piala AFF U-23 2023 ini pun akan menjadi partai ulangan semifinal SEA Games 2023 lalu, saat Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2.
Dengan memori indah di SEA Games 2023 lalu, Timnas Indonesia U-23 pun berhasrat mengulangi pencapaiannya dan kembali mengalahkan Vietnam.
Guna mengalahkan Vietnam, Timnas Indonesia U-23 pun harus tampil dengan kekuatan terbaiknya agar bisa menjuarai Piala AFF U-23 2023.
Lantas, seperti apa susunan pemain yang berpotensi dimainkan Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia U-23 bersua Vietnam di final Piala AFF U-23 2023?
Sama Seperti Thailand?
Jika melihat kondisi skuad Timnas Indonesia U-23 saat ini, ada kemungkinan Shin Tae-yong tak akan melakukan rotasi dan akan menggunakan pemain saat laga melawan Thailand.
Saat ini, Timnas Indonesia U-23 sendiri harus kehilangan beberapa pemainnya akibat cedera, yakni Bagas Kaffa dan Irfan Jauhari.
Cederanya dua pemain tersebut menambah daftar panjang pemain yang tak bisa digunakan Shin Tae-yong, menyusul Komang Teguh dan Muhammad Taufani tak bisa bermain akibat sanksi.
Dengan tak bisa bermainnya empat pemain itu, skuad Timnas Indonesia U-23 saat ini hanya menyisakan 19 pemain yang bisa dimainkan saja. Sehingga sulit bagi Shin Tae-yong melakukan rotasi.
Tak ayal, Shin Tae-yong kemungkinan besar akan menurunkan skuad yang sama saat laga melawan Thailand di babak semifinal Piala AFF U-23 2023.
Di pos penjaga gawang, nama Ernando Ari Sutaryadi tetap akan jadi pilihan dan didampingi empat bek yakni Robi Darwis, Muhammad Ferarri, Alfeandra Dewangga, dan Haykal Alhafiz.
Nantinya empat bek itu akan dijaga oleh dua pemain yang mengisi Double Pivot yakni Rifky Dwi Septiawan sebagai gelandang bertahan dan Arkhan Fikri sebagai pengatur irama permainan.
Double Pivot ini akan menopang Frengky Missa di sektor sayap kanan, kemudian Beckham Putra sebagai pemain nomor 10, dan Jeam Kelly Sroyer sebagai winger kiri.
Ketiga pemain ini akan diplot sebagai pelayan Ramadhan Sananta yang menjadi Target Man atau pemain nomor 9 di lini serang.
Berikut prediksi susunan pemain Timnas Indonesia U-23 saat bersua Vietnam di final Piala AFF U-23 2023 versi Bolatimes.com.
Timnas Indonesia U-23 (4-2-3-1):
Ernando Ari Sutaryadi; Robi Darwis, Muhammad Ferarri, Alfeandra Dewangga, Haykal Alhafiz; Rifky Dwi Septiawan, Arkhan Fikri; Frengky Missa, Beckham Putra, Jeam Kelly Sroyer; Ramadhan Sananta.
Berita Terkait
-
Hasil Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam, Garuda Muda Pesta Besar!
-
Tanpa Ampun! Vietnam Permalukan Brunei 15-0 di Laga Perdana Piala AFF U-16 2024
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
-
Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23 Kontra Irak, Erick Thohir Dituntut Turun Tangan
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
Gantikan Nadeo, Ernando Ari Sudah Gabung Latihan di Vietnam
-
Krisis Pemain Jelang Lawan Vietnam, STY Gercep Panggil Ferrari dan Irianto
-
Timnas Indonesia dalam Bahaya, Lawan Vietnam harus Kehilangan 5 Pilar Penting
-
BREAKING NEWS: Gelandang Persib Marc Klok Tinggalkan Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024