Husna Rahmayunita
Nuri Agus dipanggil ke Timnas U-23. (Instagram/fcbekasi)

Bolatimes.com - Tiga pemain yang tak dimainkan oleh Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia U-23 hingga fase grup Piala AFF U-23 2023.

Perjalanan Timnas Indonesia U-23 di fase grup Piala AFF U-23 2023 telah berakhir, usai melakoni dua pertandingan kontra Malaysia dan Timor Leste.

Di dua pertandingan tersebut, skuad Garuda Muda mendapati dua hasil yang berbeda, yakni satu kekalahan dan satu kemenangan atas lawan-lawannya.

Baca Juga:
Hasil Liga Inggris 2023/2024: Arsenal Menang Tipis atas Crystal Palace

Di laga kontra Malaysia, Jumat (18/8), Timnas Indonesia U-23 harus menerima kenyataan pahit usai keunggulannya di menit awal harus diakhiri dengan skor 1-2.

Timnas Indonesia U-23 sempat unggul terlebih dulu lewat Ramadhan Sananta di menit ke-9 sebelum akhirnya Malaysia menyamakan kedudukan dan berbalik unggul di paruh kedua lewat Brace Fergus Tierney.

Usai tumbang di laga pertama, Timnas Indonesia U-23 mencoba bangkit di laga keduanya di grup B kala menghadapi Timor Leste, Minggu (20/8).

Baca Juga:
Analisis Penyebab Kekalahan Timnas indonesia U-23 dari Malaysia, padahal Sempat Unggul Dulu

Di laga tersebut, tim besutan Shin Tae-yong ini mampu meraih kemenangan tipis 1-0 lewat gol Ramadhan Sananta di menit ke-45.

Dalam dua pertandingan tersebut, Shin Tae-yong tak banyak melakukan rotasi terhadap 21 pemain yang bisa digunakan di Piala AFF U-23 2023.

Tak banyaknya rotasi ini membuat ada tiga pemain Timnas Indonesia U-23 yang belum pernah merasakan menit bermain di Piala AFF U-23 2023. Siapa saja?

Baca Juga:
3 Tim yang Diprediksi Susul Thailand ke Semifinal Piala AFF U-23 2023, Ada Timnas Indonesia U-23

1. Daffa Fasya

Daffa Fasya merupakan salah satu pemain andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 yang turut dibawa ke Piala AFF U-23 2023 untuk menjadi pelapis kiper utama, Ernando Ari Sutaryadi.

Sayangnya, kiper berusia 19 tahun ini belum pernah diturunkan oleh Shin Tae-yong, mengingat Ernando Ari menjadi pilihan utama di dua pertandingan kontra Malaysia dan Timor Leste.

Baca Juga:
Hasil Piala AFF U-23 2023: Hajar Kamboja, Thailand Jaga Asa Timnas Indonesia U-23 ke Semifinal

2. Nuri Agus

Selain Daffa Fasya, Shin Tae-yong juga belum pernah memainkan kiper lainnya, yakni Nuri Agus, di Piala AFF U-23 2023 ini seiring dipercayanya sosok Ernando Ari Sutaryadi.

Nuri Agus sendiri merupakan kiper ketiga Timnas Indonesia U-23. Kiper milik tim Liga 2, FC Bekasi ini, dipanggil setelah kiper lainnya, Adi Satryo, yang saat itu dilaporkan terkena sakit tipes.

3. Salim Akbar Tuharea

Tak hanya barisan kiper, Shin Tae-yong tak banyak melakukan rotasi di lini serang, sehingga nama Salim Akbar Tuharea juga belum mendapat kesempatan bermain di Piala AFF U-23 2023.

Pemain milik Madura United ini belum diturunkan kendati Irfan Jauhari cedera. Shin Tae-yong masih mempercayakan nama-nama seperti Ramadhan Sananta, Muhammad Ragil, Abdul Rahman, dan juga Esal Sahrul.

Kontributor: Felix Indrajaya
Load More