Bolatimes.com - Manajer Timnas Malaysia U-23 Datuk Seri Shahril Mokhtar mewanti-wanti skuad Harimau Malaya Muda jelang menghadapi Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023.
Menurut Datuk Seri Shahril Mokhtar pasukan Shin Tae-yong seperti memasang jebakan kepada Malaysia U-23 dengan melancarkan perang psikologis.
"Ini adalah perang permainan psikologi. Sudah pasti Indonesia memasang target tinggi karena mereka merupakan pemenang SEA Games 2023. Dan saya yakin mereka memiliki target sendiri," ujar Datuk Seri dilansir dari Harian Metro.
Baca Juga:
5 Fakta Menarik Jelang Duel Lee Man FC vs Bali United di Kualifikasi Liga Champions Asia Malam Ini
Namun, ia meyakini kalau pasukan asuhan Elavarasan bisa mengatasi hal ini dengan baik. Pria 61 tahun ini juga paham dengan filosofi Elavarasan di skuad Malaysia muda ini.
"Sisi baik yang saya lihat setelah dilantik menjadi pengurus tim ini adalah barisan kepelatihan yang dikepalai oleh Elavarasan menyadari apa yang sudah terjadi di SEA Games lalu."
"Jadi, kalau jajaran kepelatihan itu sendiri memahami dan menyadari apa kesalahan dan ingin memperbaiki itu adalah sikap yang harus dihormati," pungkasnya.
Baca Juga:
Taktik Vietnam di Piala AFF U-23 Terbongkar, Keuntungan Buat Timnas Indonesia
Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 sendiri memang tidak memasang target tinggi di Piala AFF U-23 2023. Turnamen ini dianggap sebagai batu loncatan saja.
Ketum PSSI, Erick Thohir hanya menargetkan tampil di Piala Asia U-23 2024 dan Olimpiade Paris 2024 mendatang.
"Kalau itu masuk, kita ke Piala Asia di Qatar bulan April. Itu target utama. Jadi, kita mempersiapkan AFF ini untuk kita mempersiapkan ke Piala Asia U-23 2024."
Baca Juga:
3 Alasan Aji Santoso Bakal Sukses di Persikabo 1973
"Kalau kita main Piala Asia di Qatar bulan April dan bagus, kita ke mana? Olimpiade Paris," pungkasnya.
Adapun pertandingan Timnas Indonesia U-23 vs Malaysia di laga perdana Grup B Piala AFF U-23 2023 digelar di Rayong Province Stadium, Thailand, Jumat (18/8/2023).
Baca Juga:
4 Pemain Lee Man FC yang Wajib Diwaspadai Bali United Jelang Duel di Kualifikasi Liga Champions Asia
Berita Terkait
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Cara Aman Shin Tae-yong Tak Dipecat, Skenario Ini Terbongkar
-
Timnas Indonesia Pertama Mentas di Piala Asia U-23 2024, Suporter Soroti Target PSSI ke STY
-
Timnas Indonesia Berada di Grup A, Inilah Jadwal Piala Asia U-23 2024 Qatar
-
Jadi Sorotan Netizen, Timnas Indonesia U-23 Skuad Termahal Kedua di Group A Piala AFC 2024 Qatar
-
Keisuke Honda Latih Timnas Indonesia U-23? FAM Buka Suara
-
Erick Thohir Tanggapi Obrolan Arkhan Fikri dan Marselino Ferdinan soal Bonus AFF yang Belum Cair
-
Jepang hingga Arab Saudi, 5 Negara Tangguh yang Berpotensi Satu Grup dengan Indonesia di Piala Asia U-23 2024
-
Timnas Indonesia U-23 Lolos Sempurna, Kapan Piala Asia U-23 2024 Dimulai?
-
Sangat Kokoh, Rahasia Pertahanan Timnas Indonesia U-23 Tak Kebobolan di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024