Husna Rahmayunita | Gagah Radhitya Widiaseno
Saddil Ramdani (Instagram/saddilramdanii)

Bolatimes.com - Dua pemain abroad Timnas Indonesia tampil apik bersama klubnya. Marselino Ferdinan mencetak assist untuk KMSK Deinze, sedangkan Saddil Ramdani mempersebahkan assista untuk Sabah FC.

Marselino Ferdinan tampil meyakinkan dengan mencetak dua gol pada laga uji coba kontra FC Gronigen. Sayangnya, KMSK Deinze dibuat takluk dengan skor 2-5.

Sementara itu, Sabah FC menjalani laga lanjutan Liga Super Malaysia 2023/2024 pekan ke-17 melawan Sri Pahang FC, Sabtu (15/7/2023).

Baca Juga:
Link Live Streaming PSIS Semarang vs Persebaya Surabaya di BRI Liga 1

Saddil Ramdani kembali dipercaya sebagai starter pada laga ini. Ia pun langsung tancap gas.

Sabah FC mampu unggul cepat atas Sri Pahang FC usai Darren Lok mencetak gol di menit ke-9. Gol kedua Sabah FC dicetak oleh Ramon Macedo di menit ke-43.

Gol kedua yang dicetak Ramon Macedo ini ternyata ada andil dari Saddil Ramdani. Winger Timnas Indonesia tersebut memberikan assist cantik kepapada Macedo.

Baca Juga:
Berpisah dengan Persib Bandung, Luis Milla Dapat Murid Baru

Tak sampai di situ saja, Saddil RAMDANI lagi-lagi berkontribusi untuk membantu timnya mencetak gol ketiga.

Selanjutnya, gol keempat Sabah FC diciptakan oleh Stuart Wilkins di menit ke-69. Sri Pahang FC tidak mampu memperkecil ketertinggalan dari Sabah FC hingga waktu pertandingan berakhir.

Baca Juga:
Profil Nathan Tunchatchawan, Bek Timnas Thailand U-19 yang Resmi Bergabung dengan Klub Liga Inggris

Sabah FC pun menang telak dengan skor 4-0 dan membawa pulang tiga poin. Kini, Sabah FC pun menempati posisi kelima klasemen sementara Liga Super Malaysia dengan koleksi 33 poin dari 17 penampilan.

Load More