Gagah Radhitya Widiaseno
Kiper Timnas Laos U-19, Tartip Keoinhouan (Instagram/tatipkh)

Bolatimes.com - Kiper Timnas Putri Laos U-19, Tartip Keoinhouan ternyata doyan dengan lagu Jawa usai viral di media sosial.

Tartip menjadi pusat perhatian saat berhadapan dengan Timnas Putri Indonesia U-19 pada laga lanjutan Grup A Piala AFF Putri U-19 2023.

Bukan karena penampilannya, tapi paras wajahnya yang membuat netizen Indonesia bersilaturahmi di akun media sosialnya.

Baca Juga:
Ketemu! Inilah Akun Instagram Tartip Keoinhouan, Kiper Cantik Laos yang Viral di Piala AFF U-19 Putri 2023

Terlepas dari hal tersebut, ternyata kiper Timnas Laos Putri U-19 penyuka lagu Jawa. Hal ini terkuak dalam sebuah unggahan akun TikTok @k.tatip18 yang diduga milik Tartip sendiri.

Dalam unggahannya tersebut, Tartip tampak memposting aktivitas dirinya tengah santuy tanpa menggunakan jersey Laos.

Ia berada di sebuah tempat yang cukup asri dengan pemandangan kebun. Ada juga momen dimana dirinya sedang bermain ayunan dan menyebrangi sungai kecil.

Baca Juga:
CEK FAKTA: Wasit Laga Arema FC vs Persib Bandung Dihukum Erick Thohir Seumur Hidup

Namun yang menjadi perhatian, pemilihan lagi yang dipakai untuk video tersebut. Usut punya usut, lagu yang dipakai merupakan lagu Jawa yang berjudul "sepahit topi miring".

Adapun Tartip Keoinhouan dan kawan-kawan harus pulang dan tidak bisa lanjut di Piala AFF U-19. Pasalnya, mereka sudah menelan dua kekalahan di Grup B.

Pada pertandingan sebelumnya, Timnas Putri Laos U-19 ditekuk Kamboja dengan skor tipis 1-2. Dengan hasil ini, Tartip Keoinhouan dkk harus puas tersungkur di peringkat ketiga karena belum mengoleksi poin.

Baca Juga:
Dibantai Timnas Putri Indonesia, Paras Cantik Kiper Laos Jadi Sorotan Netizen: Gapapa, Bolanya yang Salah!

Load More