Bolatimes.com - Timnas Indonesia akan menghadapi jadwal padat ke depan, termasuk bermain di Piala AFF U-23 2023 serta Asian Games 2022. Namun, kompetisi BRI Liga 1 musim ini tidak akan diliburkan.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketum PSSI, Erick Thohir. Ia menyebut keputusan ini sudah disepakati.
"Saya sudah bertemu dengan Liga 1. Seperti yang sudah disepakati sejak awal, memang untuk AFF U-23 dan juga Asian Games, Liga 1 tidak berhenti," ucap Erick Thohir dikutip dari antaranews.
Baca Juga:
3 Talenta Top Berstatus Diaspora yang Bisa Dipanggil Timnas Indonesia U-17, Ada Gelandang Barcelona
"Tidak mungkin memiliki cita-cita Liga 1 menjadi yang terbaik di Asia Tenggara, tapi tahun ini berhenti. Tidak mungkin,"" imbuhnya.
Maka dari itu, PSSI sendiri tidak akan memberikan target tinggi di Piala AFF U-23 serta Asian Games Hangzhou. Sebab, dua ajang ini menjadi wadah untuk jam terbang pemain muda.
"AFF U-23 itu tidak merupakan sasaran prioritas, tapi justru menjadi tempat mulai membentuk tim U-23 untuk persiaan pada September ketika ada kejuaraan Asia," ujar Ketum PSSI.
"Lalu dilanjutkan pada Mei tahun depan untuk U-23 Asia yang merupakan kualifikasi Olimpiade Paris 2024. Di antara itu ada Asian Games. Kami mengusulkan Asian Games ini untuk cikal bakal timnas U-20 yang kami prioritaskan untuk jenjang U-23," imbuhnya.
Sementara itu, PSSI juga sudah membagi jatah kepemimpinan yang berbeda di ajang Piala AFF U-23 serta Asian Games.
Shin Tae-yong ditunjuk untuk timnas Indonesia U-23 yang bakal tampil di Piala AFF U-23 serta Kualifikasi Piala Asia U-23. Sedangkan skuad Asian Games bakal dipegang oleh Indra Sjafri.
Baca Juga:
Tak Asal Pilih, PSSI Ungkap Kriteria Pemain Keturunan yang Cocok untuk Timnas Indonesia U-17
Berita Terkait
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024