Bolatimes.com - Kanal YouTube Kreator Bola tak lama ini mengunggah sebuah video yang menyebarkan narasi tentang bergabungnya Jay Idzes sebagai pemain Timnas Indonesia setelah mendapat KTP gratis dari PSSI.
Narasi yang sumbernya tak jelas itu menyebut bahwa pemain keturunan Indonesia-Belanda, Jay Idzes, sudah sah membela Timnas Indonesia. Hal itu disampaikan kanal YouTube Kreator Bola melalui judul video unggahannya tersebut.
“Ambyar Tingginya 208 Cm! Pemain Keturunan Sah Bela Timnas – PSSI Beri KTP Gratis,” bunyi judul yang digunakan kanal YouTube dalam video yang diunggah pada Rabu (7/6/2023).
Baca Juga:
Dukung Timnas Indonesia, Jesse Lingard Bagikan Saran untuk Hadapi Argentina
Lantas, benarkah Jay Idzes mendapatkan KTP secara gratis dari PSSI agar bisa memperkuat Timnas Indonesia? Berikut Bolatimes.com menyajikan cek faktanya.
PENJELASAN
Video yang berdurasi sekitar 3:07 menit itu ternyata membahas sosok pemain bernama Jay Idzes. Sebagai informasi, tinggi badan pemain berusia 23 tahun ini ialah 190 cm. Artinya, klaim Kreator Bola yang menyebut 208 cm tidak sesuai dengan fakta sesungguhnya.
Baca Juga:
Bangga! Gara-gara Elkan Baggott, Nama Indonesia Disebut-sebut Komentator Liga Inggris
Dalam videonya itu, narator menyebutkan bahwa Jay Idzes saat ini tengah menjalani proses administratif agar bisa memperkuat Timnas Indonesia. Dia disebut-sebut sudah menyiapkan dokumen yang dibutuhkan..
“Bahkan saat ini ditanya soal beberapa media asing bahwa ada satu pemain asing yang menjadi incaran dari PSSI dan ternyata pemain ini akan segera menjadi bagian dari Indonesia,” bunyi narator dalam video tersebut.
“Karena saat ini sedang diam-diam mengurus dokumen untuk bisa menjadi WNI. Ya, dia adalah sosok Jay Idzes. Diketahui pemain 23 tahun ini ingin segera membela Indonesia,” lanjutnya.
Baca Juga:
Belum Terbiasa, Rafael Struick Akui Kepanasan selama TC Timnas Indonesia di Surabaya
Klaim semacam ini memang tak dapat dibuktikan kebenarannya. Pasalnya, PSSI belum merilis sosok nama-nama pemain yang akan kembali dinaturalisasi untuk kepentingan Timnas Indonesia.
Selain itu, klaim yang menyebut bahwa PSSI memberikan KTP secara gratis kepada Jay Idzes juga diragukan. Pasalnya, setiap pemain keturunan harus melewati proses yang panjang untuk bisa menjadi WNI.
Hal tersebut dapat dilihat dari panjangnya jalur yang ditempuh pemain-pemain seperti Ivar Jenner, Rafael Struick, Sandy Walsh, Jordi Amat, hingga Shayne Pattynama yang membutuhkan waktu selama berbulan-bulan.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa klaim yang disebutkan kanal YouTube Kreator Bola soal beberapa hal, termasuk tinggi badan Jay Idzes dan proses naturalisasinya, tidak dapat dibuktikan kebenarannya.
Pasalnya, klaim itu tidak sesuai dengan fakta yang sesungguhnya. Selain itu, judul yang dipilih juga tak memiliki kesesuaian dengan isi konten. Dengan kata lain, ini termasuk kategori false connection atau koneksi yang salah.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024