Rauhanda Riyantama
Potret pemain Timnas Taiwan U-23. (Instagram/ctfa.football)

Bolatimes.com - Berikut deretan pemain Taiwan U-23 yang wajib diwaspadai Timnas Indonesia U-23 saat beraksi di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Usai menjuarai SEA Games 2023 dan meraih medali emas, Indra Sjafri bersama anak asuhnya sudah dinanti agenda internasional, yakni Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Di ajang ini, Timnas Indonesia U-23 dipastikan akan tergabung di grup K atau grup terakhir bersama dua negara lainnya, yakni Turkmenistan dan Taiwan.

Baca Juga:
Viral karena Marselino Ferdinan di SEA Games 2023, Gadis Kamboja Sebal dengan Kelakuan Netizen Indonesia

Grup K yang dihuni tiga negara ini berbeda dengan grup lainnya yang berisikan empat negara dari grup A hingga grup J.

Karena berbeda dari grup lainnya, aturan untuk grup K yang dihuni Timnas Indonesia U-23, Turkmenistan, dan Taiwan sendiri pun akan berbeda dari grup lainnya.

Saat grup lainnya mengirimkan dua wakil yang akan lolos ke putaran final, yakni juara dan Runner Up grup, grup K sendiri hanya akan mengirimkan satu wakil saja, yakni juara grupnya.

Baca Juga:
3 Bintang Turkmenistan U-23 yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

Sehingga, Timnas Indonesia U-23 mau tak mau harus mampu menyapu bersih setiap laga agar bisa menggenggam tiket ke Piala Asia U-23 2023 yang akan berlangsung di Qatar.

Guna meraih kemenangan, Timnas Indonesia U-23 pun harus mewaspadai para bintang dari setiap lawannya, termasuk dari Taiwan.

Setidaknya ada tiga bintang Taiwan yang harus diwaspadai oleh Timnas Indonesia U-23 pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2023. Siapa saja?

Baca Juga:
Demi Realisasikan VAR di Liga Indonesia Musim 2023/2023, PSSI dan LIB Bersurat ke FIFA

1. Wu Yen-shu

Wu Yen-shu merupakan salah satu pemain andalan Taiwan U-23 yang bisa dikatakan sebagai pemain senior, karena rutin membela negara di level tersebut.

Meski tampil melempem bersama Taiwan U-23 dalam lima penampilannya, pemain berusia 23 tahun ini punya catatan mentereng kala bermain.

Baca Juga:
Lionel Messi Sudah, Wonderkid Manchester United Alejandro Garnacho juga Perkuat Argentina Hadapi Timnas Indonesia

Selain jadi andalan di tim senior Taiwan, ia juga jadi andalan di level klub, yakni Hang Yuan FC, di mana musim ini ia mampu mencetak 3 assist dari 8 laga.

2. Yu Yao-hsing

Yu Yao-hsing merupakan salah satu winger mematikan yang dimiliki oleh Taiwan. Pemain berusia 21 tahun ini juga punya caps mumpuni di level kelompok umur.

Tercatat ia telah bermain tiga kali bersama Taiwan U-23, termasuk di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 pada tahun 2021 lalu.

Di level profesional, pemain yang tercatat bermain untuk Ming Chuan University itu telah bermain 8 kali musim ini dan mencatatkan 1 assist.

3. Wei Lai

Taiwan punya penyerang tajam pada sosok Wei Lai yang baru berusia 21 tahun. Ia dianggap sebagai penyerang masa depan negaranya karena kiprahnya di level kelompok umur.

Wei Lai tercatat telah bermain di Taiwan U-19 dan U-23 dengan total dua penampilan. Dalam dua penampilan itu, ia mampu melesakkan 1 gol.

Selain itu ketajamannya terasah di kancah domestik Taiwan. Bermain untuk National Taiwan University of Sport, ia mampu melesakkan 2 gol dari 20 penampilannya.

Kontributor: Felix Indrajaya
Load More