Bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat disebut-sebut bakal menutup pergerakan Lionel Messi pada laga FIFA Matchday Juni 2023.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia bakal berjumpa Argentina dalam tajuk FIFA Matchday Juni 2023.
Laga ini rencana akan digelar pada 19 Juni 2023. Argentina akan berjumpa Australia sebelum bertanding melawan Timnas Indonesia.
Baca Juga:
Anak-anak Kamboja Selebrasi Sujud Syukur Tirukan Pemain Timnas Indonesia U-22
Pertandingan Timnas Indonesia dan Argentina pastinya ditunggu-tunggu pencinta sepak bola Tanah Air.
Argentina yang berstatus sebagai juara Piala Dunia 2022 tentunya bakal menguji kekuatan Timnas Indonesia.
Skuad asuhan Shin Tae-yong pun akan berupaya untuk bisa menahan gempuran Lionel Messi cs.
Media Malaysia, Semuanya Bola menyebut Timnas Indonesia berpeluang untuk menyulitkan Argentina. Keberadaan Jordi Amat menjadi salah satu pemicunya.
“Pengalaman Jordi Amat ditagih Indonesia untuk merantai Lionel Messi,” tulis Semuanya Bola.
“Sebelum bergabung dengan Johor Darul Takzim, Jordi Amat memulai kariernya di Spanyol dengan memperkuat Espanyol. Setelah itu, Jordi Amat pernah membela Rayo Vallecano, Real Betis hingga Swansea City,” lanjut Semuanya Bola.
Baca Juga:
3 Klub Besar Liga Malaysia yang Cocok Dibela Ramadhan Sananta, Ada Selangor FC
“Selain bakal menutup pergerakan Lionel Messi, Jordi Amat juga harus bekerja keras mematikan Alexis Mac Allister, Julian Alvarez, Lautaro Martinez, serta beberapa bintang lain,” tegas mereka.
Jordi Amat memang pernah bertemu Lionel Messi cs di Liga Spanyol. Apakah nantinya Jordi Amat mampu menutup pergerakan Lionel Messi pada FIFA Matchday Juni 2023?
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024