Rauhanda Riyantama
Timnas Thailand U-22 usai mengalahkan Singapura 3-1 di laga pembuka grup B SEA Games 2023. (Instagram/@changsuek)

Bolatimes.com - Jadwal SEA Games 2023 hari ini, Sabtu (6/5) akan menyajikan dua pertandingan dari Grup B. Ada big match antara Thailand vs Malaysia dan Laos vs Singapura.

Setelah resmi dibuka semalam, pertandingan SEA Games 2023 terus berlanjut. Dari cabor sepak bola putra, Grup B akan menyajikan matchday ketiga. 

Duel Thailand vs Malaysia akan digelar di Stadion Olympic, Phnom Penh, Kamboja, pukul 16.00 WIB. Laga ini diprediksi berlangsung sengit karena kedua sama-sama mengincar kemenangan demi tiket lolos ke semifinal.

Baca Juga:
PT LIB Rilis Jadwal Bali United vs PSM Makassar di Play-off Liga Champions Asia 2023/2024, Digelar 2 Leg

Thailand dan Malaysia baru melakoni 1 laga di fase grup, di mana sama-sama meraih kemenangan. Pasukan Gajah Perang mengalahkan Singapura 3-1, sementara Harimau Malaya melumat Laos 5-1.

Berkat hasil tersebut, Thailand untuk sementara berada di peringkat tiga klasemen Grup B dengan koleksi tiga poin. Sementara Malaysia di posisi kedua dengan poin yang sama, di bawah Vietnam yang mengoleksi enam poin dari dua pertandingan.

Selain itu, ada laga seru lainnya yang mempertemukan Laos vs Singapura. Kedua tim sama-sama dalam kondisi tak baik karena belum meraih 1 pun poin usai bertanding di dua laga awal Grup B.

Baca Juga:
Timnas Indonesia U-22 Wajib Waspada, Berikut 3 Pemain Timor Leste yang Diprediksi Bikin Repot

Selain digilas Thailand dengan skor 1-3, Singapura juga harus tumbang di tangan Vietnam dengan skor 1-3. Alhasil, mereka duduk di urutan keempat pada klasemen sementara Grup B saat ini.

Sementara Laos, mereka kena hajar Vietnam U-22 di laga perdana dengan skor 0-2. Lalu, dibantai Malaysia 1-5 di laga kedua.

Berikut jadwa SEA Games 2023 hari ini, Sabtu (6/5/2023).

Baca Juga:
3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Wajib Diitirahatkan Lawan Timor Leste

16.00 WIB - Thailand vs Malaysia

19.00 WIB - Laos vs Singapura

Baca Juga:
Profil Simon McMenemy, Eks Pelatih Timnas Indonesia yang Bikin Garuda Muda Dapat Fasilitas Mewah di Kamboja

Load More