Arif Budi Setyanto
Wakil Ketua Umum PSSI Zainuddin Amali (kedua kanan) menyerahkan tropi juara BRI Liga 1 ke Wiljan Pluim di Stadion Gelora BJ Habibie, Kabupaten Pare-Pare, Sulawesi Selatan, Minggu (16/4/2023).ANTARA FOTO/Abriawan Abhe/YU

Bolatimes.com - Gelandang sekaligus kapten PSM Makassar, Wiljan Pluim terpilih sebagai Pemain Terbaik BRI Liga 1 musim 2022/2023. Ia mengalahkan tiga nama lainnya, yaitu Marc Klok, Ondrej Kudela, serta Stefano Lilypaly.

BRI Liga 1 2022/2023 resmi berakhir dan PSM Makassar keluar sebagai juara. Tim Juku Eja ini berhasil menutup laga terakhir dengan manis karena menang dengan skor 3-0 atas Borneo FC, Minggu (16/4/2023).

Setelah pertandingan, selebrasi juara dilakukan oleh PSM Makassar. Bukan hanya itu, salah satu pemainnya, Wiljan Pluim menyabet Pemain Terbaik.

Baca Juga:
Timnas Indonesia U-22 Batal Adu Kekuatan Lawan PSM Makassar, Ini Gantinya

Pemain asal Belanda ini memang sangat berpengaruh bagi PSM di musim ini. Nyatanya ia menyumbang torehan 11 gol dan 10 assist yang mengantarkan Juku Eja menjadi juara.

Pluim sendiri berhasil meraih gelar Pemain Terbaik mengalahkan tiga nama lain yang ada di nominasi, yakni Marc Klok, Ondrej Kudela, serta Stefano Lilypaly.

Menariknya, Marc Klok ikut bereaksi saat Pluim dinobatkan sebagai Pemain Terbaik BRI Liga 1 2022/2023. Ia mengatakan bahwa pemain berusia 34 tahun ini pantas mendapatkannya.

Baca Juga:
7 Pemain Belum Gabung ke TC Timnas Indonesia U-22, Ada Andalan Shin Tae-yong

Marc Klok selamati Wiljan Pluim yang dinobatkan jadi Pemain Terbaik BRI Liga 1 2022/2023. (Instagram/marcklok)

"Selamat saudara, kamu pantas (jadi Pemain Terbaik) Wiljan Pluim," tulis Klok di unggahan Instagram Stories.

Marc Klok dan Wiljan Pluim sendiri sebelumnya pernah berduet di PSM. Namun, Klok akhirnya hijrah ke Persija serta saat ini Persib, sedangkan Pluim masih bertahan di tim Juku Eja.

Baca Juga:
Tak Bisa Mudik Lebaran, Ketum PSSI Bakal Datangkan Keluarga Pemain Timnas Indonesia U-22

Load More