Bolatimes.com - Beredar kabar bahwa Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, bertindak tegas dengan mendepak Indra Sjafri dan menunjuk Shin Tae-yong untuk menangani Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023 pasca kekalahan atas Lebanon. Cek faktanya.
Kabar PSSI mencopot Indra Sjafri dari jabatan pelatih Timnas Indonesia U-22 diunggah oleh kanal YouTube Kilas Bola pada Jumat (14/4/2023) malam WIB.
Dalam video tersebut, mereka menulis judul "LANGSUNG DIPUTUSKAN! Erick Thohir Coret Indra Sjafri & DiGantikan STY Untuk Sea games 2023!".
Baca Juga:
Sekjen PSSI Terciduk Tertawa saat Timnas Indonesia U-22 Dijebol Lebanon, Komentator: Luar Biasa
Sementara thumbnail atau cover video Kilas Bola menampilkan foto Indra Sjafri dan jajarannya yang disandingkan dengan foto Erick Thohir serta satu foto dalam lingkaran yang memperlihatkan Ketua Umum PSSI memeluk Shin Tae-yong.
Dalam thumbnail video tersebut juga tertulis "TAK BECUS RACIK STRATEGI, PSSI LANGSUNG TUNJUK STY LATIH TIMNAS U-22".
Hingga artikel CEK FAKTA ini dibuat pada Sabtu (15/4/2023) pagi WIB, video unggahan Kilas Bola sudah ditonton lebih dari 19 ribu kali dan mendapatkan 309 komentar.
PENJELASAN
Video yang diunggah Kilas Bola dibuka dengan narasi kekalahan 1-2 Timnas Indonesia U-22 dari Lebanon. Skuad Garuda Muda sempat unggul lebih dulu sebelum kena comeback lawannya di menit-menit akhir pada laga uji coba, Jumat (14/4/2023).
"Timnas Indonesia U-22 tampil menjanjikan di awal laga. Langsung mengambil inisiasi serangan menjadi buktinya. Beberapa peluang dapat diciptakan tim asuhan Indra Sjafri," demikian narasi yang disampaikan Kilas Bola dalam video unggahannya.
Baca Juga:
Lagi Kesulitan Adaptasi Cuaca dan Jetleg, Lebanon Tetap Mampu Bungkam Timnas Indonesia U-22
Lalu, mereka menyebut kekalahan dari Lebanon kian memperburuk citra Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas Indonesia U-22 setelah dalam laga uji coba pertama pada 11 April lalu ditahan imbang Bhayangkara FC 1-1.
Kekalahan dari Lebanon disebut Kilas Bola membuat netizen Indonesia meminta PSSI mengganti Indra Sjafri dengan Shin Tae-yong yang tengah menganggur pasca batalnya Piala Dunia U-20 2023 di Tanah Air.
"Banyak netizen yang menilai strategi yang ditunjukkan Indra Sjafri tidak layak untuk mengikuti turnamen sekelas SEA Games. Permainan Indra dinilai monoton dan skema tidak jelas," demikian narasi Kilas Bola.
Baca Juga:
Kalah 1-2 dari Lebanon, Indra Sjafri: Permainan Timnas Tidak Jelek
"Menarik disaksikan kiprah Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-22, apakah digantikan Shin Tae-yong atau tidak. Kita lihat saja ke depannya."
KESIMPULAN
Berdasarkan thumbnail, judul dan isi video tersebut, kanal YouTube Kilas Bola tidak menyampaikan informasi yang sesuai alias hoax. Thumbnal, judul dan narasi yang disampaikan tidak saling berkaitan.
Pada thumbnail dan judul, Kilas Bola menyampaikan seolah-olah Erick Thohir telah mencopot Indra Sjafri dan memilih Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia U-22.
Namun narasi dalam video itu cuma mengklaim bahwa netizen Indonesia meminta PSSI mencopot Indra Sjafri untuk digantikan Shin Tae-yong.
Terlepas dari itu, informasi yang disampaikan Kilas Bola tidak mencantumkan sumber yang jelas.
Melansir laman resmi PSSI, informasi terkait pencopotan Indra Sjafri oleh Erick Thohir juga tidak ditemukan hingga Sabtu (15/4/2023) pagi WIB ini.
Lagi pula, pemilihan Indra Sjafri sebagai pelatih Timnas Indonesia U-22 juga telah dilakukan jauh-jauh hari. Bahkan, Shin Tae-yong setuju dengan keputusan itu.
"Coach Shin Tae-yong menerima untuk saya membantu memegang timnas Indonesia U-22," kata Indra Sjafri pada awal Februari lalu.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024