Bolatimes.com - Justin Hubner diragukan masih ingin melanjutkan proses naturalisasinya untuk jadi WNI demi bela timnas Indonesia. Kabar ini mencuat usai pernyataan mantan Exco PSSI, Hasani Abdulgani.
Sebelumnya Justin Hubner bersama dua pemain keturunan lain, Ivar Jenner dan Rafael Struick disebut masih ingin membela timnas Indonesia, meski Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Hal itu disampaikan Hamdan Hamedan.
"Bagi yang nanya apakah trio Justin Hubner, Rafael Struick, dan Ivar Jenner masih ingin membela timnas Indonesia? Jawabannya iya," tulis Hamdan di narasi keterangan postingannya.
Baca Juga:
Cuma Disanksi Ringan FIFA, Indonesia Gantikan Peru Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17?
"Dan ini membuktikan keseriusan mereka tidak hanya karena Indonesia awalnya adalah tuan rumah Piala Dunia U-20. Tetapi juga karena dalam dada mereka sudah 'Kita Garuda'," jelasnya.
Ketiganya masih ingin tampil dengan jersey Merah Putih karena terinspirasi dari kesuksesan Elkan Baggott.
Nah, baru-baru ini drama muncul karena Justin Hubner diragukan untuk melanjutkan proses naturalisasi. Hal itu mencuat setelah unggahan Hasani Abdulgani di Instagram.
Baca Juga:
Disanksi FIFA, PSSI Kehilangan Dana Santunan Ratusan Miliar
"Apakah mereka datang bertiga, berdua, atau? Menunggu adalah pekerjaan yang membosankan. Garuda di Dadaku," tulis Hasani di keterangan unggahannya.
Hasani Abdulgani pun meluruskan bahwa ia mengeluarkan pernyataan itu karena mengaku sumber informasinya dengan Hamdan Hamedan bertolak belakang.
Baca Juga:
Indonesia Dapat Sanksi Pembekuan Dana FIFA Forward, Apa Itu?
"Maaf ya hantamfootball kalau dikatakan saya umbar yang belum pasti. Justru saya bertanya apakah ketiganya masih oke atau berdua atau bagaimana. Terus kesalahan pertanyaan saya di mana?” tulis Hasani di kolom komentar.
“Justru bertanya karena ada statement dari pak Hamdan dan Justin, karena menurut sumber saya bertolak belakang,” imbuhnya.
Sementara itu, pihak Justin Hubner belum menanggapi terkait hal ini. Menarik dinantikan keputusan apa yang nantinya akan diambil bek Wolves U-21 ini terkait naturalisasinya bersama Indonesia.
Baca Juga:
Pernyataan Lengkap FIFA soal Sanksi Administrasi untuk PSSI
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024