Husna Rahmayunita
Mantan penyerang Timnas Indonesia, Purwanto Suwondo bersama putranya Arkhan Kaka. (Instagram/purwanto_suwondo150577)

Bolatimes.com - Sosok Arkhan Kaka tengah menuai sorotan setelah mencetak rekor menjadi pemain debutan termuda di BRI Liga. Ia menyampaikan pesan haru kepada sang ayah, Purwanto Suwondo

Arkhan Kaka debut di usia 15 tahun, 7 bulan dan menjadi yang termuda sepanjang sejarah Liga Indonesia. Debutnya terjadi pada pertandingan Persis Solo kontra Persib Bandung di pekan ke-32 BRI Liga 1 di Stadion Pakansari, Selasa (4/4/2023).

Pada pertandingan tersebut, ia masuk di menit ke-70 menggantikan seniornya Irfan Bachdim. Namun dalam pertandingan itu, Persis Solo ditaklukkan Persib Bandung dengan skor 1-3.

Baca Juga:
Media Malaysia Sebut Indonesia Berpeluang Gantikan Peru Sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Ada 2 Alasan Penting

Mendapat kepercayaan untuk debut di BRI Liga, Arkhan Kaka naik daun. Di usia muda, ia mampu menunjukkan kualitas bermain bersama pemain senior.

Arkhan Kaka tulis pesan haru untuk ayahnya. (Instagram/@arkhan8kaka)

Rekor yang diukir Arkhan Kaka, disambut bahagia oleh sang ayah Purwanto Suwondo yang merupakan mantan striker Timnas Indonesia.

"Semangat anakku @arkhan8kaka," tulis Purwanto Suwondo melalui akun Instagram pribadinya.

Baca Juga:
Menteri PUPR Sebut Venue Piala Dunia U-20 Siap Jika Dipakai untuk Piala Dunia U-17, Indonesia Gantikan Peru?

Mendapat suntikan semangat dari sang ayah, Arkhan Kaka menuliskan pesan haru. Ia menyampaikan terima kasih kepada ayahnya yang telah membimbingnya selama ini.

"Terima kasih telah menjadikan saya sampai saat ini ayah. Semua rasa lelah, semoga terbayarkan dan selalu menemani, membimbing saya sampai sukses ke depan," tulis pemain yang pernah dipangil Shin Tae-yong ke Timnas U-20 itu,

Baca Juga:
Nyaman, Eks Timnas Indonesia U-16 Siap Jadi Pemain Senior di Garuda Select

Load More