Bolatimes.com - Indonesia dipastikan gagal tampil di Piala Dunia U-20 2023 usai FIFA mencabut status tuan rumah. Asnawi Mangkualam pun curhat di salah satu media Korea Selatan.
Seperti diketahui, status tuan rumah Indonesia dicabut oleh FIFA. Hal tersebut diumumkan melalui laman resmi FIFA.
Dengan dicabutnya status tuan rumah, Timnas Indonesia U-20 dipastikan tak bisa berlaga di ajang bergengsi tersebut.
Baca Juga:
Banggakan Wonderkid Terbaiknya, Akun Instagram PSSI-nya Israel Dirujak Netizen
Hal ini disesalkan hampir seluruh pemain Timnas Indonesia baik junior maupun senior, termasuk Asnawi Mangkualam.
Ia mengungkapkan kesedihan di salah satu media Korea Selatan, Sports G kalau juniornya di Timnas Indonesia batal tampil di Piala Dunia.
"Ini memilukan, suasana hati saya sedang bagus dan ini sulit, tetapi saya tidak bisa membayangkan betapa sulitnya bagi para pemain," ujar Asnawi dilansir dari Sport G.
Baca Juga:
Tak Puas, Kapten Persik Kediri Bidik 10 Kemenangan Beruntun
"Ini adalah Piala Dunia yang telah kami persiapkan selama tiga setengah tahun," tambahnya.
Bek kanan Timnas Indonesia ini menilai kalau batalnya Indonesia menjadi tuan rumah menjadi kerugian besar untuk persepakbolaan Indonesia.
Pasalnya, Piala Dunia U-20 2023 bisa jadi ajang bagi pemain-pemain muda mendapatkan pengalaman tampil di ajang yang memiliki level lebih tinggi.
Baca Juga:
Terungkap! Ini Alasan Sandy Walsh Pilih Timnas Indonesia Ketimbang Belanda
Selain itu, skuad Garuda Nusantara mengantungkan mimpi yang cukup tinggi untuk berlaga di ajang tersebut.
"Ini menjadi kesempatan besar untuk para junior agar bisa berkembang dan membantu perkembangan sepak bola Indonesia, tapi sayang tidak jadi digelar," tambahnya.
"Saya merasa sangat terluka dan sedih," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024