Bolatimes.com - Pemain keturunan, Ivar Jenner, membuat gerak-gerik mencurigakan dengan menghapus tanda PSSI di akun Instagram pribadinya. Padahal, sebelumnya dirinya begitu bangga menuliskan PSSI di bionya.
Ivar Jenner merupakan salah satu pemain yang diproyeksi Shin Tae-yong untuk membela timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023. Gelandang berusia 19 tahun ini bahkan sudah diproses untuk naturalisasi.
Akan tetapi, kesempatan Ivar Jenner untuk main di ajang dunia bisa pupus karena Indonesia batal jadi tuan rumah. FIFA resmi mencoretnya pada Rabu (29/3/2023).
Baca Juga:
Lempar Kode di Instagram, Justin Hubner Ternyata Masih Minat Jadi WNI?
Menariknya setelah kabar itu mencuat, Ivar Jenner menghapus tulisan yang menandai PSSI di akun Instagram pribadinya. Padahal sebelumnya ia mencantumkannya.
Ini bisa menandakan bahwa Ivar Jenner mulai ragu untuk membela timnas Indonesia U-20 usai gagal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
Akan tetapi, menurut Hamdan Hamedan masih ada satu pemain yang tetap ingin dinaturalisasi. Namun, tidak disebutkan siapa pemain keturunan yang dimaksud.
Baca Juga:
Final Piala Liga Palestina Ditembaki Gas Air Tentara Israel, Bagaimana Sikap FIFA?
"Kemarin salah satu dari mereka nelpon saya. Saya mencoba menenangkan mereka. Saya tanya apakah kami masih mau membela Indonesia? Dia jawab iya. Kalau begitu walaupun saya sudah di luar PSSI saya akan bantu kamu. Itu janji saya," jawab Hamdan di kolom komentar Instagram.
Menarik dinantikan apakah proses naturalisasi pemain keturunan bakal dilanjutkan setelah muncul kabar batalnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Sudah Cantumkan PSSI Lagi
Baca Juga:
Luis Milla Angkat Topi untuk PSM Makassar, Puji Memang Layak untuk Juara BRI Liga 1
Menurut pantauan Bolatimes.com per Sabtu (1/4/2023) siang WIB, Ivar Jenner sudah kembali mencantumkan PSSI di bio Instagram pribadinya. Tampaknya, ia masih memiliki minat untuk menjadi WNI.
Terlepas dari itu, proses naturalisasi Ivar Jenner cs kini sudah dilanjutkan ke Sekretariat Negara (Setneg) untuk mendapatkan surat Keputusan Presiden (Keppres) dari Presiden Joko Widodo.
Selanjutnya Kemenkumham akan mengundangnya untuk menghadiri pengambilan sumpah menjadi warga negara Indonesia dan pemberian paspor. Setelah itu ketiga pemain akan membuat KTP di Disdukcapil.
Baca Juga:
Kelebihan Muatan, Gelandang Timnas Indonesia Adu Mulut dengan Polisi usai Laga Persija vs Persib
Berita Terkait
-
Babak Gugur Asian Games 2022 Alami Perubahan, Timnas Indonesia U-24 Berpotensi Hadapi Jepang!
-
7 Hal yang Perlu Diketahui dari Suwon FC, Calon Klub Baru Pratama Arhan
-
Shin Tae-yong Berpotensi Coret Satu Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Brunei Darussalam
-
Asian Games 2022: Indra Sjafri Sudah 'Mata-matai' Pertandingan Uzbekistan vs Hong Kong
-
Disia-siakan Tokyo Verdy, Pratama Arhan akan Gabung Klub Liga 1 Korea Selatan
-
Sentil Pengamat, Persis Solo Bantah Lepas Ramadhan Sananta karena Takut Disanksi PSSI
-
3 Fakta Menarik dari Uzbekistan, Lawan Timnas Indonesia U-24 di Babak 16 Besar Asian Games 2022
-
Rekor Timnas Indonesia U-24 vs Uzbekistan Jelang 16 Besar Asian Games 2022, Mari Ubah Sejarah
-
Jadwal Timnas Indonesia vs Uzbekistan di 16 Besar Asian Games 2022, Garuda Turunkan Skuat Terbaik
-
Keberkahan Timnas Indonesia U-24 usai Kalah dari Korea Utara, Masih Bisa Lolos ke 16 Besar dan Batal Ketemu Korsel
Terpopuler
-
Timnas Indonesia U-23 Dipastikan Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 2023
-
Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23, Timnas Indonesia U-23 Hadapi Lawan Tangguh Thailand
-
5 Pemain dengan Gelar Terbanyak Sepanjang Sejarah: Tak Ada Ronaldo, Messi Nomor Satu
-
Luar Biasa, Malut United FC Berangkatkan Orangtua Pemain untuk Umroh di Tanah Suci
-
Langsung Nyetel, Gelandang Keturunan Indonesia Sumbang Assist di Laga Debut bersama AC Milan
Terkini
-
Darius Sinathrya Ungkap Biaya Sekolah Sepak Bola Sang Anak di Prancis, Capai Rp 1 Miliar
-
Silvio Escobar Dilanggar hingga Alami Kolaps, Herman Dzumafo Semprot Persekat Tegal
-
Asian Games 2022: Kalah dari Peringkat 636 Dunia, Petenis Korea Selatan Ngamuk dan Banting Raket hingga Rusak
-
Babak Gugur Asian Games 2022 Alami Perubahan, Timnas Indonesia U-24 Berpotensi Hadapi Jepang!
-
7 Hal yang Perlu Diketahui dari Suwon FC, Calon Klub Baru Pratama Arhan
-
Shin Tae-yong Berpotensi Coret Satu Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Brunei Darussalam
-
Asian Games 2022: Indra Sjafri Sudah 'Mata-matai' Pertandingan Uzbekistan vs Hong Kong
-
Cadangkan Titan Agung dan Pasang Ramadhan Sananta Lawan Uzbekistan, Indra Sjafri: Dia Butuh Istirahat
-
Disia-siakan Tokyo Verdy, Pratama Arhan akan Gabung Klub Liga 1 Korea Selatan
-
Sentil Pengamat, Persis Solo Bantah Lepas Ramadhan Sananta karena Takut Disanksi PSSI