Irwan Febri Rialdi
Ketum PSSI periode 2023-2027, Erick Thohir. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Ketum PSSI, Erick Thohir, bertekad membawa Liga Indonesia menjadi kompetisi terbaik di Asia Tenggara (ASEAN). Ia ingin mengalahkan Thailand dan Vietnam.

Saat ini, Liga Thailand masih menjadi yang terbaik di Asia Tenggara berdasarkan ranking dan penilaian kompetisi dari Konfederasi Sepak bola Asia (AFC).

Liga Thailand juga menjadi satu-satunya kompetisi di Asia Tenggara yang menggunakan sistem VAR (Video Assistant Referee).

Baca Juga:
Justin Hubner 'Membelot' ke Timnas Belanda U-20? Begini Penjelasan Eks PSSI

Tentu tidak akan mudah bagi Indonesia bisa mengalahkan Thailand. Namun, Erick Thohir yang pernah menjadi Presiden Inter Milan optimis bisa mewujudkannya.

"Apakah kita (PSSI) mampu?" kata Erick Thohir di laman resmi PSSI.

"Saya optimistis mampu mengalahkan Thailand dan Vietnam terkait dengan kompetisi," imbuhnya.

Baca Juga:
Intip Peluang Pratama Arhan Bela Timnas Indonesia untuk SEA Games 2023, Tokyo Verdy Ikhlas Melepasnya?

Saat ini, berdasarkan poin AFC, Indonesia menjadi negara dengan peringkat keenam di Asia Tenggara. Indonesia kalah dengan Thailand, Malaysia, Vietnam, Filipina, dan Singapura.

Load More