Bolatimes.com - Bek Gillingham FC, Elkan Baggott dikabarkan resmi tidak akan bergabung dengan skuad timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna mengungkapkan alasannya.
Elkan Baggott sejatinya masuk ke dalam daftar nama yang dipanggil Shin Tae-yong. Bahkan pelatih asal Korea Selatan itu sudah berkunjung ke Inggris untuk meminta izin terhadap klub.
Awalnya Shin Tae-yong menyebutkan bahwa besar kemungkinan bek berusia 20 tahun ini bakal bergabung jika timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2022.
Baca Juga:
Gagal Bersinar di Piala Dunia 2022, Fernando Santos Mundur dari Jabatan Pelatih Portugal
Namun, kini Elkan Baggott telah mengambil keputusan untuk bertahan di klubnya. Faktor yang membuat itu jelas karena ia adalah pemain andalan di Gillingham FC.
Apalagi klub akan menjalani beberapa jadwal pertandingan, termasuk menghadapi tim Premier League, Leicester City.
Selain itu, manajer Ipswich Town, Kieran McKenna menyebutkan alasan utama Elkan Baggott tidak akan gabung ke skuad Garuda.
"Sudah ada diskusi antara ketiga pihak dan tentu saja itu keputusan yang sulit karena Elkan sangat peduli untuk membela negaranya dan telah melakukan yang sangat baik untuk mereka," ucap McKenna dikutip dari TWTD, Jumat (16/12/2022).
"Tapi keseimbangannya dia adalah pemain muda yang mencoba untuk masuk ke profesional dan ketika turnamen internasionalnya tidak masuk kalender internasional, itu bisa menjadi tantangan dalam membangun momentum dalam karier klub," imbuhnya.
Keputusan Elkan Baggott bertahan di Gillingham FC itu dijelaskan bakal bagus untuk semua pihak. Sebab, bek yang lahir di Bangkok, Thailand itu bisa semakin impresif dan akan berimbas besar untuk timnas Indonesia di masa mendatang.
Baca Juga:
Ditanya tentang Siapa Juara Piala Dunia 2022, Begini Jawaban Jordi Amat
"Ada percakapan antara ketiga pihak dan saya pikir keputusan itu diambil untuk alasan yang tepat. Semoga Elkan Baggott menjalani musim yang baik dan tumbuh sebagai pemain," ujar McKenna.
Manajer Ipswich Town itu juga menegaskan bahwa Elkan Baggott adalah salah satu prospek bagi tim. Meski kini sedang dipinjamkan ke Gillingham FC, McKenna menyebut bek timnas Indonesia ini punya masa depan bersama The Tractor Boys.
Adapun untuk timnas Indonesia kini fokus menjalani TC jelang laga pertama Piala AFF 2022 yang digelar 23 Desember melawan Kamboja.
Baca Juga:
5 Pemain Maroko yang Diprediksi Jadi Rebutan Klub Top Eropa setelah Piala Dunia 2022
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024