Bolatimes.com - Penukaran tiket pertandingan antara Persib Bandung vs Persija Jakarta tak digelar ditempat yang biasa. Demi alasan keamanan, tiket laga tersebut hanya bisa ditukar di kompleks militer yang sudah disiapkan.
Persib Bandung terus mematangkan persiapan jelang menjamu Persija Jakarta di pekan ke-11 BRI Liga 1 2022/2023 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada 2 Oktober mendatang. Duel berbalut gengsi ini berbeda dari pertandingan-pertandingan Persib lainnya.
Seperti diketahui, Persib dan Persija memiliki rivalitas yang cukup kental. Oleh sebab itu, butuh persiapan yang lebih ketat untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga:
Peringkat FIFA Beda Jauh, Ketum PSSI Minta Timnas Indonesia Tak Gentar Lawan Curacao
Tidak jarang saat kedua tim berhadapan ada insiden yang tak diharapkan. Bahkan, ada beberapa kasus yang berujung dengan melayangnya nyawa suporter.
Selaku tuan rumah, Persib akan memaksimalkan persiapan agar pertandingan berjalan lancar. Selain berkoordinasi dengan aparat keamanan, mereka juga mematangkan persiapan penyelenggaraan termasuk dari segi distribusi tiket.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono memastikan tidak ada perbedaan sistem pembelian, penukaran, hingga pemeriksaan tiket. Artinya, penjualan tetap 100 persen online dengan satu akun satu tiket, wajib vaksin booster dan penukaran dilakukan secara mandiri.
"Untuk teman-teman komunitas juga tidak ada pengambilan secara kolektif. Itu sudah ditegaskan dalam rapat kemarin (dengan pihak keamanan). Jadi, penukaran harus tetap masing-masing," kata Teddy dilansir dari laman resmi klub, Kamis (22/9/2022).
"Untuk tempat penukaran gelang, kemungkinan akan ada penambahan, disesuaikan dengan jumlah tiket yang terjual,” jelas Teddy.
Teddy menegaskan, Persib tidak mau lagi kecolongan seperti ketika penukaran tiket dilakukan secara progresif. Penukaran tiket tidak berjalan lancar karena ada pihak-pihak tidak bertanggung jawab membuat suasana tidak kondusif.
Baca Juga:
Bocoran dari PSSI, Jordi Amat dan Sandy Walsh akan Tampil di Piala AFF 2022
"Belajar dari pengalaman kemarin di Progresif, dari pihak kepolisian menyarankan harus di kompleks militer. Pengumuman akan dilakukan melalui website Kami dan akan disosialisasikan,” ucapnya.
Selain itu, ada aturan lain bagi mereka yang ingin membeli tiket Persib vs Persija. Calon pembeli harus punya riwayat pembelian pertandingan kandang Persib sebelumnya di musim ini.
"Itu untuk alasan keamanan. Kami melakukan filterisasi dengan cara itu. Takutnya ada penonton-penonton baru yang entah datangnya dari mana. Jadi, kita prioritaskan untuk teman-teman yang sudah menonton," pungkasnya.
Baca Juga:
Jadwal Liga 2 Hari Ini, Duel Perebutan Puncak Klasemen Grup Tengah
Sebelumnya, sempat ada wacana bahwa Jakmania, sebutan suporter Persija bisa datang ke Bandung. Namun, mengingat sengitnya rivalitas antara suporter, pihak keamanan tak memberikan izin.
Berita Terkait
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Ini Hak Istimewa Pemegang Pasport Planet Persib
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024