Husna Rahmayunita
Pesepak bola Madura United FC Luiz Marcelo (kanan) dihadang pesepak bola Persija Jakarta Hansamu Yama (kiri) pada pertandingan Liga 1 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (17/9/2022). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/aww.

Bolatimes.com - Klasemen terbaru Liga 1 usai Persija Jakarta imbang lawan Madura United 0-0 pada laga yang digelar di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi Sabtu (18/9/2022).

Persija Jakarta gagal mencuri poin saat menghadapi Madura United. Kedua tim sama-sama kuat hingga pertandingan pun berakhir tanpa gol.

Jalannya laga

Sejak awal laga, tuan rumah menebar ancaman. Hanno Behrens terbebas di sisi kiri kotak penalti Madura United, tetapi sepakannya belum berbuah gol karena masih membentur tiang.

Tim Macan Kemayoran kemudian berusaha memegang kendali. Sedangkan Madura United lebih banyak menunggu.

Permainan solid tim tamu membuat Persija sulit kembali menciptakan peluang berbahaya. Mereka harus melakukan dua percobaan dari luar kotak penalti melalui tendangan Behrens dan Syahrian Abimanyu, namun upaya keduanya belum menemui sasaran.

Madura United sempat mencuri kesempatan pada menit ke-41. Lulinha melepas tembakan voli keras, tetapi gawang Persija masih selamat karena arah bola melebar tipis.

Skor imbang tanpa gol bertahan hingga babak pertama berakhir.

Selepas jeda, laga berjalan sengit dengan Madura United bermain lebih terbuka.

Behrens mendapat kesempatan pada menit ke-66 usai memanfaatkan bola halauan Fachruddin Aryanto. Namun, tembakannya dalam kepungan pemain Madura United masih terlalu lemah sehingga mudah diamankan Miswar Saputra.

Intensitas pertandingan semakin tinggi pada pertengahan babak kedua. Duel-duel keras pun beberapa kali terjadi.

Pada menit ke-83, Persija mendapat peluang dari sundulan Hanif Sjahbandi setelah menyambut tendangan bebas Syahrian. Namun, bola masih mengarah ke Miswar.

Macan Kemayoran hampir saja mencetak gol pada menit ke-88. Bermula dari tusukan Abdulla Yusuf ke kotak penalti, dia kemudian melepaskan tendangan yang masih bisa ditepis Miswar.

Tidak ada gol yang tercipta hingga pertandingan selesai. Laga Madura United kontra Persija Jakarta berakhir imbang tanpa gol.

Hasil imbang 0-0 membuat rentetan lima kemenangan Persija terhenti. Macan Kemayoran kini menempati urutan keempat klasemen Liga 1 dengan 21 poin, sedangka Madura United tetap di puncak klasemen dengan 23 angka usai meraih tambahan satu poin, demikian dimuat Antara.

Berikut klasemen terbaru Liga 1 2022/2023 usai Persija Jakarta imbang lawan Madura United.

Klasemen Liga 1 usai Persija Jakarta imbang lawan Madura United. (dok.flashscore)

Load More