Bolatimes.com - Bomber Persija Jakarta Michael Krmencik tampil impresif di Liga 1 2022/2022. Rupanya, ada sosok yang berjasa melatih ketajamannya di lapangan yakni Simon Mignolet.
Simon Mignolet merupakan mantan rekan setim Michael Krmencik di Club Brugge, sekaligus mantan kiper Liverpool.
Sejauh ini, Michael Krmencik telah membukukan empat gol dari tujuh pertandingan bersama tim Macan Kemayora dan menjadi penyumbang gol terbanyak Persija.
Figurnya dielu-elukan jadi juru gedor Persija Jakarta. Meski baru gabung, pemain asal Republik Ceko tersebut dianggap muda beradaptasi dengan tim.
Michael Krmencik pun mengenang masa saat dirinya satu tim dengan Simon Mignolet di Club Brugge. Baginya, Mignolet kiper tangguh.
"Sampai saat ini, mungkin Mignolet adalah penjaga gawang yang memiliki konsistensi terbaik saat latihan maupun saat pertandingan," tuturnya dikutip dari laman resmi klub.
"Dia sangat pandai menjaga gawangnya, selama saya di Club Brugge, sulit sekali membobol gawangnya saat latihan, hampir semua tendangannya saya berhasil ditahan olehnya," sambugnya.
Michael Krmencik menganggap Mignolet sebagai sosok berjasa yang membuatnya gahar di lapangan sebagai penyerang.
"Melakukan latihan bersama Simon saat itu membuat saya latihan lebih keras agar bisa mencetak gol dengan banyak cara," tuturnya.
Bersama Mignolet, ia berhasil membawa Club Brugge menjuarai Jupiler League (Divisi tertinggi Liga Belgia) secara beruntun pada 2019/2020 dan 2020/2021.
Berita Terkait
-
Liverpool Sodori Kontrak Baru, Virgil van Dijk Mau Nerima?
-
Mohamed Salah Isyaratkan Tinggalkan Liverpool
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
4 Alasan Man United Harus Singkirkan Erik ten Hag
-
Xabi Alonso Benar-Benar akan Jadi Milik Liverpool, Bisa Bikin Bayern Muenchen Gigit Jari
-
Link Live Streaming Resmi dan Jadwal Semifinal Piala FA: Man United Jumpa Klub Divisi 2 Usai Duel Gila vs Liverpool
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024