Bolatimes.com - Penggawa Persib Bandung, Rachmat Irianto tak mau terlarut euforia usai timnya mengalahkan RANS Nusantara FC dengan skor 2-1, Minggu (4/9/2022).
Rachmat Irianto senang Persib menang. Menurutnya, kemenangan atas RANS Nusantara dalam debut Luis Milla memimpin tim Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) itu sudah sangat ditunggu-tunggu.
Sebelum pertandingan ini, Persib Bandung dua kali menelan kekalahan beruntun yakni dari Bali United (2-3) serta PSM Makassar saat mereka takluk dengan skor telak 1-5 di Stadion Gelora B.J. Habibie 29 Agustus lalu.
"Tentunya sangat senang bisa meraih kemenangan. Ini sangat penting bagi PERSIB. Ini yang ditunggu-tunggu," kata Rachmat Irianto yang dalam laga ini mendapat kesempatan menjadi kapten tim.
"(Semoga) kemenangan demi kemenangan akan kami raih di pertandingan selanjutnya," tambahnya sebagaimana dikutip dari laman resmi Persib Bandung, Senin (5/9/2022).
Rian memastikan, euforia kemenangan atas RANS ini tidak akan membuat para pemain terlena.
"Cukup senangnya sampai di sini. Tidak perlu dibawa ke pertandingan selanjutnya karena di depan, kami memiliki pertandingan yang lebih berat dengan bertemu Arema FC," tegas Rachmat Irianto.
"Kami harus lebih fokus, semangat dan kerja keras untuk kembali mengambil tiga poin," tegasnya.
Kemenangan atas RANS Nusantara membuat Persib Bandung kini berada di peringkat 11 klasemen dengan koleksi 10 poin hasil dari tiga menang, sekali imbang dan empat kali kalah.
Poin mereka serupa Persebaya Surabaya dan Dewa United, tetapi kalah selisih gol.
Selanjutnya, tim Maung Bandung dijadwalkan akan melakoni laga tandang melawan Arema FC, Minggu, 11 September 2022 mendatang.
(Suara.com/Arief Apriadi)
Berita Terkait
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Arkhan Kaka Cetak Satu Gol, Timnas Indonesia Kalahkan Bali United di Laga Uji Coba
-
Mendadak Jadi Selebritis, Mees Hilgers: Rasanya Luar Biasa
-
Mohamed Salah Isyaratkan Tinggalkan Liverpool
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia