Bolatimes.com - Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tak hanya dirayakan oleh pesepak bola Tanah Air, tapi juga pemain luar negeri seperti bek sayap Juventus Danilo Luiz.
Danilo Luiz turut memberikan ucapan selamat HUT ke-77 RI yang jatuh pada hari ini Rabu (17/8/2022).
Ia memberikan pesan spesial kepada publik Indonesia yang tengah memperingati hari kemerdekaan. Hal itu ditunjukkan lewat video yang dibagikan oleh akun Twitter resmi @juvestusid.
"Selamat Hari Kemerdekaan Indonesia. Merdeka!" kata pemain asal Brasil tersebut.
Tak hanya Danilo, pihak klub juga ikut menyemarakkan HUT ke-77 lewat postingan terbaru. Terlihat Juventus membagikan tulisan 'Dirgahayu Republik Indonesia' dengan latar belakang Stadion Allianz.
"Selamat hari kemerdekaan untuk Indonesia yang ke-77. Pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat. Merdeka!," tulis Juventus.
Adapun Danilo Luiz merupakan salah satu pemain klub Bianconeri. Ia dibeli Juventus dari Manchester City pada Agustus 2019
Hingga kini, pemain yang juga sempat memperkuat Real Madrid itu tercatat telah memainkan 110 laga dan mencetak lima gol untuk Juventus.
Tak hanya memperkuat klub, Danilo Luiz juga merupakan pemain Timnas Brasil. Ia diketahui telah melakoni 45 pertandingan bersama tim Samba.
Berita Terkait
-
Inter Milan 'Kedinginan di Puncak' Serie A, Juventus Sanggup Kejar 12 Poin?
-
Gelandang Persib Kenang Pengalaman dan Tekanan di Si Nyonya Tua
-
Tiga 'Ritual' Stefano Beltrame Sebelum Bertanding, Sudah Dipraktikkan di Persib, Belum?
-
Media Italia Gambarkan Suasana Saat Stefano Beltrame Debut Bersama Juventus
-
Dipecundangi Juventus, Pelatih Napoli Ogah Mengakui Kekalahan hingga Salahkan Nasib
-
Debut Stefano Beltrame di Persib Dipuji Eks Juventus Hingga Mantan Vokalis Band
-
Stefano Beltrame Resmi Gabung Persib, Dikontrak 6 Bulan
-
Persib Bandung Bakal Rekrut Eks Timnas Italia Stefano Beltrame, Bobotoh: Pemain Juventus Gak Bakal...
-
Deretan Nomor Punggung Stefano Beltrame, Pemain yang Rumornya Dibidik Persib: Kental dengan 10, Pernah Gunakan 14
-
Nasib Stefano Beltrame di Persib Dikhawatirkan Akan Seperti Pemain Ini Bila Jadi Dikontrak
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024