Bolatimes.com - Malaysia akan menjadi salah satu calon lawan Timnas Indonesia U-16 di Kualifikasi Piala Asia -17 2023 mendatang.
Skuad Garuda Muda tergabung di Grup B bersama dengan rival serumpun Malaysia, dua kekuatan Timur Tengah, Palestina dan Uni Emirat Arab (UEA) serta negara kecil dari samudra pasifik, Guam.
Fase kualifikasi ini terbagi ke dalam sepuluh grup dengan juara dari masing-masing grup serta lima runner-up terbaik berhak melaju ke putaran final yang akan diadakan di Bahrain tahun depan.
Baca Juga:
Jadwal Timnas Indonesia U-16 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Perdana Lawan Guam
Nah, Indonesia sendiri akan menjadi tuan rumah dari seluruh pertandingan di Grup B. Tentunya hal ini menjadi keuntungan tersendiri.
Malaysia tentunya bukan lawan yang asing buat Indonesia karena sudah sering bertemu. Terlebih kedua tim juga sama-sama baru saja bertanding di Piala AFF U-16 2022.
Adapun, Timnas Indonesia U-16 berhasil menjadi juara usai mengalahkan Vietnam 1-0 di laga final. Ini menjadi gelar kedua buat Timnas Indonesia U-16.
Baca Juga:
Wasit Brunei Darussalam Terkesima dengan Atmosfer Sepak Bola Indonesia, Bandingkan dengan Negaranya
Sementara itu, Malaysia harus gigit jari setelah gagal lolos ke fase gugur. Ya, Malaysia terhenti di fase penyisihan grup usai menempati peringkat kedua Grup C.
Malaysia yang mengoleksi 5 poin, gagal bersaing dengan Vietnam U-16 yang lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2022 lewat jalur runner-up terbaik.
Timnas Malaysia U-16 tentunya ingin bangkit di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Baca Juga:
Nyaris Jadi WNI, Karier Mees Hilgers Terus Melesat, Terkini Bertemu dengan Erik ten Hag
Pada Piala Asia U-16 2018 lalu, Malaysia sendiri bertindak sebagai tuan rumah yang digelar dari 20 September hingga 7 Oktober 2018.
Adapun, sepanjang sejarah kompetisi ini, Malaysia sudah 5 kali tampil di Piala Asia U-16. Hasil terbaik mereka adalah perempat final di edisi 2014.
Untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 mendatang, besar kemungkinan Malaysia akan membawa mayoritas pemain-pemain dari Piala AFF U-16 2022.
Baca Juga:
Pelatih Timnas Thailand U-16 Tertarik Bawa Beberapa Pemain Indonesia ke Thailand
Untuk pelatih, Timnas Malaysia U-16 besar kemungkinan juga akan tetap dilatih oleh Osmera Omaro yang merupakan mantan pelatih kepala Akademi Mokhtar Dahari.
Dari 28 nama pemain yang dipanggil di Piala AFF lalu, terdapat satu nama yang disebut-sebut pemain yang namanya Jawa banget. Sosok itu adalah Mulia Hairi bin Muliasugeharto.
Diketahui, 28 pemain itu terdiri dari 24 pemain jebolan Akademi Mokhtar Dahari yang merupakan akademi tempat Osmera Omaro melatih. Sedangkan empat pemain lainnya berasal dari akademi milik raksasa sepak bola Malaysia, Akademi Johor Darul Ta’zim.
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Pecinta Timnas Indonesia Patut Bersyukur, Warga Malaysia Saja Iri dengan Skuad Shin Tae-yong karena Ini
-
Pratinjau Laga Piala Asia, Malaysia Kontra Bahrain, Prediksi Skor, H2H, dan Susunan Pemain
-
Piala Asia 2023: Malaysia Babak Belur, Tidak Bisa Menyarangkan Gol ke Gawang Yordania
-
Bersinar dengan Sabah FC, Media Malaysia Bahas Saddil Ramdani yang Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia
-
Malaysia Tahan Suriah, Timnas Indonesia Jadi Bahan Ledekan Suporter Jiran
-
Roberto Mancini Kasih Bocoran Nasib Malaysia di Piala Asia 2023, Lebih Hoki dari Timnas Indonesia?
-
Pemain Indonesia yang Pernah Juara Piala Malaysia, Sebuah Turnamen Paling Bergengsi di Negeri Jiran
-
Jordi Amat Langkahi Prestasi Legend Timnas Indonesia usai Juara Piala Malaysia 2023
-
Jordi Amat Kecewa setelah Melihat Rumput Stadion Bukit Jalil Markas Malaysia, Ini Penyebabnya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024