Irwan Febri Rialdi | Arif Budi Setyanto
Kiper Vietnam U-16, Pham Dinh Hai pakai kursi roda saat tinggalkan Stadion Maguwoharjo. (Facebook/Bolatimes)

Bolatimes.com - Kiper Timnas Vietnam U-16, Pham Dinh Hai, mendapatkan 'keajaiban' saat menjelang pertandingan final Piala AFF U-16 2022 melawan Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Sebelumnya Pham Dinh Hai mengalami cedera ketika menghadapi Thailand U-16 di semifinal. Ia harus digantikan di babak kedua usai tabrakan dengan pemain lawan.

Pham Dinh Hai kemudian meninggalkan Stadion Maguwoharjo pada Rabu (10/8/2022) menggunakan kursi roda. Pelatih Nguyen Quoc Tuan juga mengindikasikan ia bisa absen di final menghadapi timnas Indonesia U-16.

Baca Juga:
Dzenan Radoncic dan Shin Sang-gyu Beri Selamat kepada Bima Sakti, Shin Tae-yong?

Kendati begitu, ajaibnya kiper Vietnam U-16 bisa langsung berlatih setelah beristirahat satu hari. Berkat perawatan tim dokter, cedea otot paha tersebut bisa pulih dan ia kembali berlatih bersama tim.

"Kabar baik bagi Vietnam U-16 ketika kiper Pham Dinh Hai bisa berlatih secara normal dengan seluruh tim. Dihn Hai mengalami cedera pada otot paha kiri," tulis laporan situs resmi VFF dikutip pada Jumat (12/8/2022).

Kiper Vietnam U-16, Pham Dinh Hai pakai kursi roda saat tinggalkan Stadion Maguwoharjo. (Facebook/Bolatimes)

"Setelah hanya satu malam mendapatkan perawatan dokter, Dinh Hai pulih dan siap bertanding melawan timnas Indonesia U-16," imbuh laporan tersebut.

Baca Juga:
Profil Nguyen Quoc Tuan, Pelatih Timnas Vietnam U-16 yang Sebut Suporter Indonesia Liar

Sementara itu, Nguyen Quoc Tuan mengatakan pertandingan melawan timnas indonesia U-16 bakal intens serta menarik. Vietnam U-16 pun sudah menyiapkan segalanya untuk laga final Piala AFF U-16 2022.

"Dalam pandangan saya pertandingan final akan intens, menampilkan kualitas bagus dan menarik disaksikan. Kami sudah menyiapkan segalanya untuk besok," ucap Quoc Tuan.

Adapun pertandingan puncak Piala AFF U-16 2022 akan digelar pada Jumat (12/8/2022) di Stadion Maguwoharjo, Sleman pukul 20.00 WIB.

Baca Juga:
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini: Ada Chelsea vs Tottenham, Liverpool vs Crystal Palace

Load More