Irwan Febri Rialdi
Pesepak bola Bali United Eber Bessa (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persebaya Surabaya Silvio Junior (kanan) saat pertandingan Group C Piala Presiden 2022 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin (20/6/2022). ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/hp.

Bolatimes.com - Sampai saat ini, sudah ada tiga kontestan yang dipastikan gugur dalam perburuan tiket untuk lolos dari fase grup Piala Presiden 2022

Setidaknya, sudah ada dua grup di fase penyisihan Piala Presiden 2022 yang telah menentukan tiga tim yang dipastikan gagal lolos ke babak selanjutnya.

Grup pertama yang telah memiliki dua wakil untuk melangkah ke fase berikutnya ialah Grup D. Artinya, langkah dua kontestan lainnya sudah dipastikan terhenti.

Sementara itu, persaingan ketat yang tersaji di Grup C Piala Presiden 2022 juga sudah menghasilkan satu kontestan yang tersingkir.

Sementara itu, tiga kontestan lainnya masih memiliki peluang untuk merebut tiket babak selanjutnya Piala Presiden 2022.

Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga tim yang sudah dipastikan tersingkir dari perebutan tiket ke fase gugur Piala Presiden 2022.

1. Persik Kediri

Persik Kediri menjadi kontestan pertama yang dipastikan gagal lolos dari fase penyisihan Grup D Piala Presiden 2022.

Sebab, tim Macan Putih, julukan Persik, mengakhiri persaingan di peringkat ketiga klasemen akhir Grup D Piala Presiden 2022.

Anak asuh Javier Roca ini hanya mampu meraih satu kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan dari tiga pertandingan.

2. Persikabo 1973

Kontestan lainnya dari Grup D Piala Presiden 2022 yang sudah dipastikan gugur dalam perebutan tiket ke fase selanjutnya ialah Persikabo 1973.

Saat melawan Arema FC pada pertandingan terakhir Grup D Piala Presiden 2022, Persikabo 1973 dipaksa tumbang dengan skor tipis 0-1.

Kekalahan ini membawa Laskar Padjadjaran tersungkur di dasar klasemen akhir Grup D Piala Presiden 2022 dengan koleksi tiga poin dari tiga pertandingan.

Skuad asuhan Djadjang Nurdjaman hanya mampu meraih satu kemenangan, sedangkan dua laga lainnya berakhir dengan kekalahan.

3. Persebaya Surabaya

Persebaya Surabaya menjadi kontestan terbaru yang gagal meramaikan babak selanjutnya karena gagal lolos dari Grup C Piala Presiden 2022.

Hal itu dipastikan setelah tim asal Kota Pahlawan ini menelan kekalahan tipis 0-1 dari Bali United pada pertandingan pamungkas Grup C. 

Bersaing di grup neraka, skuad Bajul Ijo hanya sanggup meraih satu poin dari satu hasil imbang. Sedangkan dua laga lainnya berakhir dengan kekalahan.

Dengan hasil ini, anak asuh Aji Santoso mengakhiri turnamen pramusim di dasar klasemen akhir Grup C Piala Presiden 2022

Kontributor: Muh Adif Setiawan

Load More