Bolatimes.com - Penyerang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, resmi tak masuk dalam daftar nominasi PFA Player of the Year alias Pemain Terbaik Liga Inggris versi PFA, meski Meski tampil apik di sepanjang Liga Inggris 2021/2022 dan jadi top skor kompetisi.
Son Heung-min tampil impresif musim ini. Di Tottenham, musim ini penyerang internasional Korea Selatan itu bahkan mengalahkan ketajaman bomber utama Tottenham, Harry Kane.
Dengan catatan 23 gol, bersama Mohamed Salah dari Liverpool, Son merebut sepatu emas sebagai top skor Premier League 2021/2022.
Akan tetapi, tidak ada nama Son Heung-min dalam daftar nominasi PFA Player of the Year. Ini adalah penghargaan yang diselenggarakan oleh asosiasi pemain di Inggris.
Kevin De Bruyne adalah pemenang gelar PFA Player of the Year musim 2020/2021 lalu. Gelandang Manchester City itu menjadi yang terbaik usai tampil gemilang sepanjang musim dan membawa timnya meraih mahkota juara Premier League.
De Bruyne punya dua gelar PFA Player of the Year dan berpeluang mendapat gelar ketiga. Sebab, pemain asal Belgia itu masuk nominasi untuk musim 2021/2022.
De Bruyne menjadi unggulan karena tampil bagus sepanjang musim dan membawa Man City juara. Tapi, dia punya pesaing yang cukup sulit. Ada tiga pemain Liverpool yang masuk nominasi yakni Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Virgil van Dijk.
Cristiano Ronaldo juga masuk dalam nominasi PFA Player of the Year. Ronaldo tampil bagus dengan 18 gol yang dicetaknya. Tapi, dia gagal membawa United menembus empat besar klasemen. United hanya finis di posisi keenam.
PFA mengumumkan ada enam pemain yang masuk nominasi PFA Player of the Year. Selain De Bruyne, trio Liverpool, dan Ronaldo, satu pemain yang masuk dalam nominasi adalah Harry Kane.
Kane tampil sangat bagus bersama Tottenham. Kane mencetak 17 gol dan sembilan assist. Sayangnya, masuknya Kane tidak diikuti oleh rekan duetnya di lini depan, Son Heung-min. Padahal, Son Heung-min menjadi top skor Premier League dengan 23 gol.
Daftar Nominasi PFA Player of the Year 2021/2022:
Kevin De Bruyne
Harry Kane
Sadio Mane
Cristiano Ronaldo
Mohamed Salah
Virgil van Dijk
(Suara.com/Rully Fauzi)
Berita Terkait
-
Bek Timnas Indonesia Terdaftar di Skuad Premier League 2024/2025, Jadi Andalan Ipswich Town?
-
Bek Kiri Rp 695,2 Miliar Keturunan Indonesia Direkrut Klub Premier League, Dikontrak 6 Tahun
-
Marselino Ferdinan Namanya Dipajang dengan Son Heung Min hingga Membuat Pemantau Bakat Terkesima
-
Indra Sjafri Panggil Pemain Muda Tottenham Hotspur ke Timnas U-20, Han Willhoft-King Merespon Begini
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul
-
Justin Hubner Orang Indonesia Pertama Yang Bakal Main di Premier League, Naturalisasi Bukan Pemain Tak Laku
-
Kondisi Juergen Klopp Setelah Ditabrak Kostas Tsimikas
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024