Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong percaya diri anak asuhnya mampu mengatasi dua laga tersisa di fase grup SEA Games 2021 yakni lawan Filipina dan Myanmar.
Pada Jumat (13/5/2022), Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan menghadapi Filipina. Lalu dua hari setelahnya lawan Myanmar.
Menang menjadi harga mati bagi Timnas Indonesia U-23 demi bisa lolos ke semifinal SEA Games 2021. Saat ini, Skuad Garuda Muda berada di urutan keempat klasemen sementara dengan torehan tiga poin dari dua pertandingan.
Media Vietnam Soha.vn menyebut sejatinya Indonesia diprediksi memberikan hasil positif saat laga perdana lawan Vietnam, Namun, justru menerima kekalahan dengan skor 0-3.
Terkait hal itu, Shin Tae-yong mengungkap alasan di balik belum maksimalnya performa Timnas Indonesia U-23 sejauh ini.
"Turnamen di Indonesia sudah berakhir sekitar 2 bulan yang lalu dan para pemain cukup lama beristirahat, termasuk penyerang utama Ricky Kambuaya. Hal itu menyebabkan performa para pemain menurun drastis," ungkapnya seperti dikutip Jumat (13/5/2022).
"Namun, kami akan fokus untuk menang dan meningkatkan performa di dua pertandingan tersisa (lawan Filipina dan Myanmar," imbuhnya.
Juru taktik asal Korea Selatan itu melanjutkan jika Timnas Indonesia U-23 mesti menang tak peduli berapa skornya pada dua laga yang tersisa.
"Sebenarnya selisih gol tidak terlalu penting jika kami bisa menang lawan Filipina maupun Myanmar," ujar Shin Tae-yong.
Karenanya, ia meminta anak asuhnya untuk bekerja keras agar menambah kepercayaan para suporter.
"Sebenarnya selisih gol tidak terlalu penting jika kami bisa menang baik Filipina maupun Myanmar. Tentu saja kami akan mengerahkan kekuatan maksimal untuk itu, fans harus menaruh kepercayaan pada tim," tambahnya.
Sementara itu, gelandang Timnas Indonesia U-23 Egy Maulana Vikri juga memiliki motivasi yang tinggi jelang laga lawan Filipina. Ia memastikan, timnya siap tempur pada laga yang rencananya digelar Jumat pukul 16.00 WIB.
"Setiap pemain sangat termotivasi untuk menang. Kami fokus untuk mempertahankan permainan terbaik yang telah ditetapkan pelatih untuk mengalahkan Filipina. Dan yang lebih penting, semuanya. tidak boleh mengulangi kesalahan, bahkan kesalahan terkecil," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Myanmar: Susunan Pemain hingga Rekor Pertemuan
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024