Bolatimes.com - Sebanyak delapan pemain Persija Jakarta dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 untuk mengikuti Turnamen Toulon.
Kedelapan pemain itu adalah Cahya Supriadi, Alfriyanto Nico, Radzky Syawal Ginting, Raka Cahyana, Razzaa Fachrezi, Sykran Samual, Resa Nugraha dan bek baru Macan Kemayoran, Barnabas Sobor.
Selain Resa, semua pemain muda Persija yang disebutkan di atas sempat mengikuti TC di Korea Selatan pada Maret - April 2022 sebagai salah satu fase persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023. Ia baru kembali dari aktivitasnya bersama tim Garuda Select di Inggris.
Alfriyanto Nico sendiri menyambut antusias pemanggilan dirinya ke Timnas U-19 dan bertekad untuk dapat tampil di Turnamen Toulon.
“Saya menambah porsi latihan dan bekerja keras mempertahankan kondisi setelah berlatih selama satu bulan di Korea Selatan. Untuk Turnamen Toulon, kompetisi itu banyak melahirkan bibit-bibit pemain di liga-liga Eropa. Ini menjadi kesempatan untuk karier saya ke depan,” ucap Nico seperti dilansir laman resmi Persija, Kamis (12/5/2022).
Sementara kiper Cahya Supriadi juga sangat bersemangat lantaran Turnamen Toulon akan menjadi kesempatan perdananya mencicipi laga di Benua Biru. Cahya pun mempersiapkan diri dengan maksimal agar diturunkan pada turnamen tersebut.
“Saya harus berlatih dan bekerja keras. Lawan di sana pasti bagus-bagus. Saya sangat antusias karena itu akan menjadi kali pertama saya mengikuti turnamen di Eropa,” kata kiper berusia 19 tahun itu.
Adapun Turnamen Toulun sendiri rencananya akan digelar di Prancis pada 26 Mei - 9 Juni 2022 mendatang.
(Suara.com/Rully Fauzi)
Berita Terkait
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Termotivasi Era Evan Dimas, Dony Tri Pamungkas Ingin Juara Piala AFF U-19 2024
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
-
Prediksi Skor Bali United vs Persija di Liga 1: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Thomas Doll Ungkap Penyebab Persija Kalah dari Persib
-
Bojan Hodak Ungkap Kunci Kemenangan Persib Atas Persija
-
Link Live TV Nonton Persib vs Persija di Liga 1: Sarat Emosi Adu Gengsi
-
Marc Klok Hatinya Berketar di Laga Persib vs Persija, Bukan karena Mantan Team Melainkan Ini Penyebabnya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024