Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Andong University 4-2 di laga uji coba perdana, Kamis (21/4/2022). Tetapi, Shin Tae-yong merasa performa anak asuhnya masih kurang.
Shin Tae-yong memberikan penilaian untuk penampilan Timnas Indonesia U-23 di uji coba pertama dalam pemusatan latihan (TC) di Korea Selatan.
Dalam partai tersebut, Shin Tae-yong menurunkan empat pemain senior sebagai starter yaitu Fachruddin Aryanto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Irfan Jaya. Sementara di babak kedua, juru formasi asal Korea Selatan tersebut mengganti sembilan pemain sekaligus.
Baca Juga:
Ranking BWF Terbaru Jelang Piala Thomas dan Uber 2022, Minions Tetap di Puncak
Adapun empat gol Skuat Garuda Muda dalam pertandingan ini diboyong Irfan Jaya (7'), Muhamad Ridwan (21’), Ronaldo Kwateh (88’), dan Irfan Jauhari (90’+3).
"Memang para pemain sangat bekerja keras untuk pertandingan, tapi masih banyak kekurangan. Dari feel permainan, timing, dan passing juga masih kurang," kata Shin Tae-yong dalam keterangan resmi PSSI, Jumat (22/4/2022).
Lebih lanjut, Shin Tae-yong menerangkan skuad Timnas Indonesia U-23 belum beradaptasi dengan baik. Apalagi, pemain diharuskan berlatih selama tiga hari sekali.
Baca Juga:
Sambut Liga 1 Musim Depan, Persib Bandung Jadwalkan Latihan Perdana Pertengahan Mei 2022
"Para pemain memang menjalani latihan tiga kali sehari, jadi masih berat bagi pemain (belum terbiasa). Tapi, pertandingan tadi lumayan saja," tambahnya.
Selanjutnya, Timnas Indonesia U-23 akan melawan Pohang Steelers pada 23 April dan Daejeon Hana Citizen empat hari setelahnya.
Setelah laga uji coba melawan Daejeon Hana, Garuda Muda akan kembali dulu ke Jakarta sebelum bertolak ke Vietnam pada tangggal 3 atau 4 Mei untuk mengikuti SEA Games 2021.
Baca Juga:
3 Alasan Erik ten Hag Cocok Jadi Juru Taktik Manchester United
Di SEA Games 2021, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup A bersama tuan rumah sekaligus juara bertahan Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Seharga Rp1,3 M Bakal Menjadi Amunisi Baru Shin Tae Yong di Laga Kontra Irak
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 vs Irak di Perebutan Posisi ketiga Piala Asia, Optimis Olimpiade Paris 2024?
-
Bukan Kaleng-kaleng, Ini Impian Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes Usai Resmi Menjadi WNI, Juara AFF?
-
Makanan Korea Jalan Mulus Diplomasi Erick Thohir kepada Shin Tae Yong
-
Dari 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia U23, Persija Sumbang Paling Banyak, Persib Nihil
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024