Bolatimes.com - Persib Bandung akan melakukan persiapan untuk menyambut Liga 1 2022/2023. Salah satunya dengan mengagendakan latihan perdana pada pertengahan Mei 2022.
Persib Bandung dijadwalkan mulai latihan awal pada 16 Mei 2022 jelang Liga 1 musim depan yang menurut wacana digelar akhir Juli mendatang.
Namun, para pemain Pangeran Biru akan mendapatkan serangkaian tes sebelum menjalani sesi latihan tersebut dan dipastikan siap sebelum melahap program latihan yang diberikan.
Baca Juga:
3 Alasan Erik ten Hag Cocok Jadi Juru Taktik Manchester United
Pelatih Persib Robert Rene Alberts, mengatakan, pemain diharapkan sudah di Bandung seminggu sebelum melakukan latihan bersama demi kelancaran program tersebut.
"Kami akan memulai latihan di hari Senin tanggal 16 (Mei 2022). Sepekan sebelumnya, tanggal 10 April, pemain harus sudah berkumpul di Bandung dan akan melakukan serangkaian tes," kata Robert seperti dikutip Antara dari laman resmi klub, Kamis.
Selain tes, menurut dia, pemain harus menyelesaikan berbagai keperluan lainnya sehingga ditekankan bahwa semua sudah di Bandung satu pekan sebelum berlatih bersama.
Baca Juga:
Profil Erik ten Hag, Pelatih Baru Manchester United Murid Pep Guardiola
"Jadi, akan melakukan tes medis, lalu di pekan itu juga pemain akan mengurus keperluannya dengan klub atau misalnya mencari rumah baru. Jadi, di tanggal itu kami sudah berada di Bandung, namun tidak langsung berlatih," jelasnya.
Robert berharap semua keperluan pemain bisa selesai, demikian pula tes yang diprogramkan sehingga semua bisa fokus 100 persen kepada program latihan di minggu pertama kumpul.
"Diharapkan seluruh keperluan selesai di pekan tersebut dan ketika memulai latihan, semuanya bisa fokus ke latihan perdana," pungkas pelatih asal Belanda itu
Baca Juga:
Akhirnya Bisa Merumput Bersama Timnas Indonesia, Begini Komentar Marc Klok
Berita Terkait
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Menyambut Musim 2024/2025 Persib Bandung Gelar Pesta Rakyat
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024