Rauhanda Riyantama
Muhammad Iqbal debut di klub Korea, Cheongju FC. (Instagram/muhammadiqbl_27)

Bolatimes.com - Muhammad Iqbal menjadi muka baru di pemusatan latihan Timnas U-23 Indonesia. Pemain Persita Tangerang itu dipanggil Shin Tae-yong dalam persiapan menyongsong Piala AFF U-23 2022.

Nama Iqbal sejatinya sempat bersinar di Timnas U-19 pada 2017-2019. Pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini pernah mengikuti sejumlah gelaran seperti Piala AFF dan Kualifikasi Piala Asia hingga Turnamen Toulon di Prancis.

Sebelum membahas Iqbal lebih detail, ada baiknya para pembaca Bolatimes melihat sejumlah fakta menarik tentang dirinya.

Baca Juga:
Pede Lawan Timnas Indonesia U-23, Pemain Malaysia: Level Kami Sama!

Hilang karena Cedera ACL

Pada 2019, saat melakoni pemusatan latihan di Yogyakarta, Iqbal dihantam cedera ACL. Alhasil, dirinya urung tampil di sejumlah event dan mesti melakukan perawatan.

Padahal, Iqbal ketika itu adalah pemain kunci yang diandalkan pelatih Indra Sjafri. Namanya selalu masuk dalam daftar 11 awal.

Baca Juga:
Bersyukur Kembali ke Timnas, Bagas Kaffa Bertekad Pesembahkan Trofi AFF

Sempat Tanpa Klub

Setelah berjuang dari cedera, Iqbal sempat tak memiliki klub. Alhasil, pada 2019, dirinya bergabung dengan PSMS Medan.

Iqbal di PSMS hanya setahun. Setelahnya, kompetisi Liga 2 terhenti karena pandemi corona di musim 2020/21.

Baca Juga:
Satu Pemain Timnas Malaysia U-23 Positif COVID-19 Jelang Piala AFF U-23

Sempat Trial di Korea Selatan

Setelah berstatus tanpa klub usai dari PSMS, Iqbal mencoba peruntungan ke luar negeri. Pada 2021, dirinya ikut trial ke Korea Selatan untuk bergabung dengan Cheongju FC.

Di sana, Iqbal direkrut 6 bulan terhitung Juni hingga Desember 2021. Di sana, dia memang tak banyak bermain melainkan lebih mengembalikan kepercayaan dirinya pasca cedera ACL.

Baca Juga:
Gaji Georgina Rodriguez Jadi Pelayan Toko di Madrid Setara UMR DKI Jakarta

Kembali ke Indonesia, Perkuat Persita

Setelah rampung kontraknya di Korea Selatan, Iqbal direkrut oleh Persita Tangerang. Bersama Pendekar Cisadane, Iqbal baru main 3 kali dengan waktu bermain 139 menit.

Kendati demikian, Shin cukup yakin dengan kemampuan Si Anak Hilang ini. Alhasil, dirinya dipanggil ke pemusatan latihan Timnas U-23.

Iqbal adalah Rekan Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman

Jika tak ada badai cedera yang menimpa Iqbal, mungkin namanya akan setara Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman.Sebab, skill olah bola dan kemampuannya sebelum cedera patut diacungi jempol.

Pada Piala AFF U-19 2017, Iqbal adalah pemain yang ikut andil mengantar Timnas U-19 meraih peringkat ketiga. Dan sudah menyumbang 3 gol.

Kontributor: Kusuma Alan
Load More